Love language adalah cara seseorang untuk mengekspresikan cintanya kepada orang lain. Menurut penjelasan di Jurnal Konvergensi Vol. 3 No. 1, bahasa cinta bermanfaat untuk mengekspresikan kasih sayang.
Ekspresi cinta ini bisa berbeda antar setiap orang, bahkan dengan pasangan pun love language bisa berbeda. Salah satu cara yang bisa dilakukan untuk mengetahui bahasa cinta yaitu dengan mengikuti quiz love language.
Pada kesempatan kali ini, kami akan memberikan informasi seputar website yang bisa digunakan untuk menilai love language yang Anda miliki. Penasaran? Yuk simak penjelasan lengkapnya berikut ini.
Tipe Love language
Sebelum membahas lebih jauh seputar quiz love language, tak ada salahnya jika mengenal terlebih dahulu beberapa jenis love language. Berikut penjelasan lengkapnya.
1. Word of Affirmation
Tipe love languageyang pertama yaitu word of affirmation atau kata-kata penegasan. Ekspresi cinta dari seseorang yang memiliki love language ini ditunjukan dengan kata-kata romantis.
Contoh dari bahasa cinta yang satu ini yaitu ungkapan rasa sayang, ucapan terima kasih, ucapan selamat kepada pasangan, memuji penampilan pasangan, dan lain sebagainya. Word of Affirmation dapat disampaikan secara langsung atau tidak langsung seperti lewat chat, telepon, video call, dan lain sebagainya.
2. Receiving Gifts
Receiving gifts merupakan sebutan untuk seseorang yang merasa dicintai dan diperhatikan saat menerima hadiah. Dengan demikian, seseorang dengan bahasa cinta ini lebih senang diberi hadiah dibandingkan kata-kata romantis. Artinya, yang bersangkutan membutuhkan tindakan atau bukti nyata dibandingkan kata-kata.
3. Act of Service
Act of service adalah tipe bahasa cinta yang ditunjukan melalui tindakan nyata yang dapat membantu atau meringankan beban pasangan. Contohnya mengantarkan ke dokter saat pasangan sakit, menyiapkan sarapan untuk pasangan, dan lain sebagainya.
4. Physical touch
Physical touch adalah love language yang ditujukan melalui sentuhan fisik secara langsung seperti pegangan tangan. Bahasa cinta ini bisa menjadi ekspresi kasih sayang yang efektif dengan syarat dilakukan dalam suasana penuh cinta dan tidak ada unsur pemaksanaan.
5. Quality Time
Quality time merupakan ekspresi kasih sayang ini ditandai dengan kesenangan menghabiskan waktu bersama pasangan. Seseorang yang memiliki bahasa cinta ini biasanya akan merasa sangat kesepian saat tidak memiliki banyak waktu dengan pasangan.
Situs Quiz love language Online
Setelah mengetahui sejumlah tipe love language, kini tiba saatnya kita untuk mengenal beberapa situs yang menyediakan fitur quiz love language. Apa saja situs yang dimaksud? Berikut daftar lengkapnya khusus untuk Anda.
1. Satupersen.net
Satu Persen sebenarnya startup pendidikan yang mengajarkan prihal pengetahuan dan kemampuan penting dalam hidup yang tidak diajarkan di sekolah maupun lingkungan masyarakat. Satu Persen juga termasuk platform yang bergerak di bidang kesehatan mental dengan berbagai layanan seputar kesehatan mental dan pengembangan diri.
Dalam situs resminya di satupersen.net, startup ini memberikan fitur quiz love language gratis yang bisa diakses dengan mudah. Setidaknya ada 21 pernyataan yang harus dijawab. Kemudian, di akhir sesi, peserta quiz akan mengetahui hasilnya yaitu jenis love language yang dimiliki.
2. 5language.com
Situs lain yang juga memiliki fitur quiz love language yaitu 5language.com. Situs ini bisa diakses oleh siapa saja. Saat tes love language lewat situs ini, Anda diharuskan untuk menjawab beberapa pertanyaan.
Tapi tak perlu khawatir, sebab di setiap pertanyaan sudah terdapat dua opsi jawaban. Anda hanya perlu menjawab yang paling sesuai dengan diri Anda. Setelah semua jawaban terekam, Anda bisa mengetahui bahasa cinta yang dimiliki.
Tak hanya quiz untuk mengetahui love language, situs ini juga dapat digunakan untuk tes apology language, anger assessment, dan appreciation language.
3. Truity.com
Jika sebelumnya kita sudah mengenal lima jenis love language, namun dalam website truity.com, jenis love language lebih banyak yakni mencapai tujuh jenis. Truity mempunyai versi yang lebih kekinian berlandaskan pada riset yang sudah mereka lakukan.
Dalam website tersebut terdapat penjelasan bahwa, Truity sudah melakukan riset kepada 500.000 responden dan hasilnya menunjukan bahwa ada tujuh cara untuk mengekspresikan cinta. Jadi, jika Anda ingin mengetahui lebih detail bahasa cinta yang dimiliki, silakan lakukan tes lewat truity.com.
4. Idrlabs.com
Quiz love language juga bisa dilakukan lewat idrlabs.com. Pada situs ini terdapat 35 soal dengan pilihan jawaban “setuju” dan “tidak setuju”. Tes love language ini juga tersedia dalam 13 bahasa. Sayangnya, tidak ada pilihan Bahasa Indonesia, jadi saat tes di situs ini Anda harus menggunakan Bahasa Inggris atau bahasa asing lain yang dikuasi.
Itulah sejumlah website yang dapat digunakan untuk mengetahui bahasa cinta. Perlu dipahami bahwa quiz love language ini memang bisa memberikan informasi bahasa cinta yang dimiliki, namun hasinya bisa saja kurang akurat. Jadi, alangkah baiknya untuk melakukan tes dibeberapa tempat berbeda untuk mendapatkan hasil yang paling sesuai.