Caption Artinya Tulisan Pendek, Ini Cara Membuatnya di Microsoft Word

Pexels
Ilustrasi, seseorang bekerja menggunakan Microsoft Word pada perangkat laptop.
Editor: Agung
4/7/2022, 16.33 WIB

Caption termasuk kata populer yang digunakan masyarakat, terutama kaum muda. Umumnya caption disebut teks singkat untuk menjelaskan gambar atau video. Sebelum mengunggah gambar, pengguna menambahkan kata caption menarik untuk disukai.

Tak hanya di media sosial, caption dipakai untuk penulisan dokumen ilmiah, iklan, blog, dan masih banyak lagi. Menulis caption perlu memilih kata-kata yang sesuai untuk menarik pembaca. Contohnya saja menulis caption membutuhkan copywriting untuk menarik pengguna memahami produk.

Pengertian Caption

Caption artinya adalah tulisan pendek untuk menjelaskan secara singkat tentang foto atau gambar. Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI), kata caption dalam bahasa Indonesia berarti judul halaman.

Caption digunakan untuk menjelaskan gambar atau foto tambahan. Karya visual membutuhkan petunjuk dan informasi, supaya seseorang memahami karya tersebut.

Contohnya saja foto pameran lukisan, pemutaran video pendek, dan foto produk. Caption berguna untuk menjelaskan secara singkat dari gambar yang tersedia. Umumnya caption berada di bagian bawah gambar atau foto.

Mengutip gramedia.com, fungsi caption sebagai penambah kredibilitas suatu gambar atau video. Adanya caption menarik orang untuk menonton video dan gambar. Selain itu penggunaan caption dapat memperjelas pemahaman penonton.

Cara Membuat Caption di Microsoft Word

Dalam penulisan dokumen ilmiah, caption artinya label yang ditempatkan diatas atau dibawah gambar. Selain gambar, ada tabel yang perlu diberi caption sebagai informasi. Fitur caption tersedia Word untuk membantu menuliskan gambar dan tabel secara otomatis.

Mengutip buku "Optimalisasi Word Untuk Penulisan Dokumen Ilmiah", berikut ini adalah cara menggunakan caption di Microsoft Word.

  1. Buka Microsoft Word
  2. Letakkan kursor di bawah gambar untuk diberikan caption
  3. Klik tab Reference
  4. Kemudian pilih Insert Caption pada group Captions
  5. Akan muncul kotak dialog caption, setelah itu klik tanda panah pada kotak label
  6. Secara otomatis kotak tersebut tersedia untuk label Equation, Figure, dan Table
  7. Selain tabel, ada pilihan membuat label Gambar caranya klik tombol New Label
  8. Misalnya ketik "Gambar" di bawah kotak label lalu klik OK
  9. Sekarang label Gambar tersedia secara otomatis di pilihan label
  10. Langkah selanjutnya adalah memasukkan nomor bab dalam penomoran caption, klik tombol Numbering
  11. Pada kotak dialog Caption Numbering, centang pilihan Include chapter number
  12. Selanjutnya pilih format nomor chapter pada pilihan format
  13. Pakai Use Separator untuk karakter pemisah antara nomor chapter dengan nomor gambar
  14. Klik OK untuk menutup kotak dialog Caption
  15. Otomatis nomor caption akan muncul di bawah gambar