Pemerintah dan Arab Saudi Masih Berunding Soal Nasib Rizieq Shihab

ANTARA FOTO / Fahrul Jayadiputra
Imam Besar Front Pembela Islam (FPI) Rizieq Shihab (kiri) mendatangi Mapolda Jawa Barat untuk menjalani pemeriksaan, Kamis (12/7). Dubes Arab Saudi untuk Indonesia Essam bin Abed Al-Thaqafi mengatakan otoritas tinggi Saudi dan RI sedang bernegosiasi terkait pencekalan Rizieq.
25/11/2019, 17.57 WIB

Duta Besar Arab Saudi untuk RI Essam bin Abed Al-Thaqafi angkat bicara soal pencekalan Rizieq Shihab di negaranya. Menurut Essam, otoritas tinggi Arab Saudi dan Indonesia sedang bernegosiasi terkait masalah yang menimpa pimpinan Front Pembela Islam atau FPI tersebut.

Essam enggan mengungkapkan isi negosiasi antara otoritas tinggi Arab Saudi dan Indonesia lantaran perundingan masih berlangsung hingga saat ini. Dia hanya berharap masalah pencekalan Rizieq bisa segera diselesaikan.

“Saya tidak bisa bicara apapun karena ini sedang dinegosiasikan secara mendalam oleh kedua otoritas antara Arab Saudi dan Indonesia,” kata Essam usai menemui Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan Mahfud MD di kantornya, Jakarta, Senin (25/11).

(Baca: Temui Dubes Saudi, Prabowo Buka Kans Bahas Nasib Rizieq Shihab)

Essam mengatakan dirinya tak membahas masalah pencekalan Rizieq saat berdiskusi dengan Mahfud. Pembicaraan lebih banyak membahas kerja sama antara Arab Saudi dengan Indonesia. Salah satunya terkait dengan konferensi Islam tahunan antara Indonesia dan Arab Saudi.

Halaman:
Reporter: Dimas Jarot Bayu