Kepala Rumah Sakit Pusat Angkatan Darat (RSPAD) Gatot Subroto Dokter Terawan Agus Putranto tiba di Istana Negara Sore ini.
Terawan datang pukul 17.26 WIB menggunakan kemeja putih lengan panjang dan celana hitam. Ia tak berkomentar banyak dan langsung melenggang masuk ke Istana.
Dokter yang terkenal dengan metode 'cuci otak' ini santer dikabarkan menjadi calon menteri kesehatan. Ia sebelumnya juga merupakan bagian dari tim dokter kepresiden.
Terawan cukup kontroversial di dunia medis. Ia mengantongi banyak penghargaan atas metode 'cuci otak' atau dalam istilah medis dikenal sebagai digital substraction angiography (DSA). Metode itu disebut telah menyelamatkan banyak pasien, terutama yang menderita penyakit stroke.
(Baca: Suharso Monoarfa, Mantan Menteri SBY Masuk Kabinet Jokowi )
Namun di sisi lain, Ikatan Dokter Indonesia (IDI) pernah mengeluarkan keputusan untuk memecat dokter radiologi itu mesti kemudian membatalkannya.
Sebelum Terawan, Teten Masduki terlebih dahulu tiba di Istana. Teten juga menggunakan kemeja putih dan tak berkomentar.
Sepanjang hari ini, Presiden Joko Widodo telah memanggil sejumlah tokoh untuk mengisisi posisi menteri di kabinet pemerintaha periode keduanya. Mantan Menteri Keuangan Sri Mulyani, mantan Menteri PUPR Basuki Hadimuljono, dan eks Menteri Lingkungan Hidup Siti Nurbaya menyatakan mendapat mandat untuk meneruskan pekerjanaannya di kabinet sebelumnya.
Selain itu, terdapat mantan menteri kabinet kerja yang juga turut datang ke Istana seperti Budi Karya Sumadi, Yasonna Laoly, dan Sofyam Djalil.
(Baca: Politisi Golkar Zainuddin Amali Beri Sinyal Jabat Menpora)
Berikut daftar tokoh yang dipanggil ke Istana Kepresidenan dalam rangkaian perkenalan calon menteri pada Senin (20/10) hingga Selasa (21/10) sore :
1. Mahfud Md
2. Nadiem Makarim
3. Wishnutama
4. Erick Thohir
5. Tito Karnavian
6. Airlangga Hartarto (Golkar)
7. Pratikno
8. Fadjroel Rachman
9. Nico Harjanto
10. Prabowo Subianto (Gerindra)
11. Edhy Prabowo (Gerindra)
12. Sri Mulyani
13. Syahrul Yasin Limpo (NasDem)
14. Agus Gumiwang Kartasasmita (Golkar)
15. Juliari Batubara (PDIP)
16. Siti Nurbaya (NasDem)
17. Suharso Monoarfa (PPP)
18. Mantan Wakil Panglima TNI Fachrul Rozi
19. Ida Fauziah (PKB)
20. Bahlil Lahadalia (Golkar)
21. Basuki Hadimuljono
22. Abdul Halim (PKB)
23. Zainudin Amali
24. Yasonna Laoly (PDIP)
25. Budi Karya Sumadi
26. Moeldoko
27. Sofyan Djalil
28. Tjahjo Kumolo (PDIP)
29. Johnny Plate (Nasdem)
30. Bambang Brodjonegoro
31. Arifin Tasrif
32. Agus Suparmanto
33. Teten Masduki
34. Terawan