Lagarde Puji Persiapan Rapat Tahunan IMF-Bank Dunia

Arief Kamaludin | Katadata
Direktur Pelaksana Dana Moneter Internasional (IMF) Christine Lagarde
Penulis: Hari Widowati
7/10/2018, 22.16 WIB

Managing Director IMF Christine Lagarde memuji kepemimpinan Presiden Joko Widodo (Jokowi) yang memiliki fokus dan kerja tim yang bagus dalam persiapan Rapat Tahunan Dana Moneter Internasional (IMF)-Bank Dunia di Bali. Hingga 6 Oktober 2018, jumlah peserta perhelatan internasional tersebut telah menembus 34.000 orang. Angka ini hampir dua kali lipat daripada perkiraan pemerintah sebanyak 19.000 orang.

"Kalian kompak. Presiden Jokowi memberikan contoh yang bagus kepada negara-negara berkembang. Presiden yang sederhana, tidak ada bisnis dengan pemerintah, fokus pada pekerjaannya, dan memiliki team work yang bagus," ujar Lagarde sebagaimana dikutip oleh Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman Luhut Binsar Panjaitan, dalam siaran pers, Sabtu (6/10).

Lagarde mengaku kagum karena Indonesia mampu mengelola penyelenggaraan Rapat Tahunan IMF-Bank Dunia dengan bagus. "Belum pernah sepanjang karir saya melihat ada persiapan penyelenggaraan begini besar," kata Lagarde kepada Luhut.

(Baca: Jumlah Peserta Rapat Tahunan IMF-Bank Dunia Capai 32.000)

Berdasarkan data per 6 Oktober 2018, hingga pukul 17.55 WITA terdaftar sebanyak 13.664 orang mendaftar melalui Meeting Team Secretariat (MTS) dari pihak IMF-Bank Dunia. Jumlah pendaftar dari jalur Indonesia Planning Team (IPT) sebanyak 20.556 orang. Dengan demikian, jumlah total peserta pertemuan IMF-Bank Dunia mencapai 34.220 orang.

Ketika memberikan pengarahan kepada para Liason Officer (LO), Luhut mengatakan, kegiatan ini menjadi kesempatan yang sangat baik untuk mempromosikan Indonesia. LO adalah para personil yang disiapkan untuk mendampingi para delegasi asing, mulai dari kedatangan di bandara sampai mengikuti seluruh agenda Rapat Tahunan IMF-Bank Dunia.

Pada kesempatan tersebut, Luhut juga mengatakan, Lagarde juga memuji penanganan masalah ekonomi Indonesia. "Indonesia ini benar-benar berbeda. Saya kagum sekali melihat ketahanan ekonomi Indonesia," ujar Lagarde kepada Luhut.

(Baca: Tom Lembong Bidik Pendanaan Infrastruktur Tahan Bencana di Bali)