Listrik di Jakarta Pulih, PLN Pastikan Tak Ada Pemadaman Bergilir

ANTARA FOTO/Prasetia Fauzani
Ilustrasi Gardu Induk Tegangan Ekstra Tinggi (Gitet) PLN.
Penulis: Happy Fajrian
1/11/2020, 18.40 WIB

PLN berhasil menormalisasi atau memulihkan seluruh sistem kelistrikan di Jakarta, Bekasi, dan Depok, setelah sempat padam selama beberapa jam sejak pukul 12.58, Minggu (1/11).

Pemadaman tersebut terjadi karena adanya empat saluran udara tegangan ekstra tinggi (SUTET) yang terganggu akibat hujan deras yang disertai petir di Jakarta dan sekitarnya.

Senior Manager General Affairs PLN Unit Induk Jakarta Raya Emir Muhaimin menyampaikan permohonan maaf PLN kepada seluruh pelanggan atas ketidaknyamanan yang terjadi dan memastikan tidak akan terjadi pemadaman listrik bergilir.

“Kami mohon maaf atas ketidaknyamanan yang terjadi. PLN memastikan tidak ada pemadaman bergilir karena PLN telah berhasil menormalisasi penyaluran listrik dari SUTET hingga ke pelanggan,” kata Emir di Jakarta, Minggu (1/11).

Emir menyampaikan, berdasarkan investigasi sementara PLN, pemadaman listrik dari siang hingga sore hari ini karena terdapat kerusakan peralatan di GITET Muara Tawar. Namun PLN telah melakukan perbaikan sehingga listrik bisa dialirkan kembali kepada pelanggan.

PLN berhasil menormalisasi secara bertahap mulai pukul 13.22 atau sekitar 20 menit setelah listrik padam di Jakarta dan sekitarnya. Pada pukul 14.13 seluruh gardu induk sudah dalam keadaan bertegangan.

Halaman:
Reporter: Antara