Vaksin Pfizer Efektif Melawan Varian Baru Virus Corona di Inggris

Antara
Ilustrasi, vaksin virus corona buatan Pfizer dan BioNTech. Vaksin Pfizer terbukti efektif melawan varian baru virus corona yang ditemukan di Inggris.
20/1/2021, 20.31 WIB

Vaksin Covid-19 yang dikembangkan oleh Pfizer dan BioNTech terbukti efektif terhadap varian baru virus corona yang ditemukan di Inggris. Dengan begitu, vaksin tersebut dapat memberikan perlindungan terhadap ancaman virus yang lebih mudah menyebar. 

Hasil menggembirakan tersebut didapat dari analisis darah 16 peserta uji coba yang telah menerima vaksin Pfizer. Sample darah itu dipaparkan 10 mutasi virus sintetis yang disebut pseudovirus.

Pseudovirus merupakan virus hasil rekayasa yang memiliki protein permukaan yang sama dengan B117. Dari hasil uji coba itu, antibodi dalam darah para sukarelawan yang diberi vaksin menetralkan pseudovirus yang sama efektifnya dengan versi virus corona lama yang digunakan dalam pengembangan vaksin.

Hal itu pun memberikan harapan untuk menekan laju penularan virus corona di Inggris. Negara tersebut sejauh ini mencetak rekor kematian harian tertinggi akibat mutasi virus yang lebih cepat menular.

Di sisi lain, uji coba itu juga menunjukkan bahwa pengembangan vaksin virus corona tidak perlu dimulai dari awal. Meskipun ada varian baru virus corona.

Pada pekan lalu, Pfizer mengklaim bahwa studi laboratoriumnya menunjukkan vaksin efektif melawan satu mutasi kunci, yang disebut N501Y, yang ditemukan di kedua varian baru di Inggris dan Afrika Selatan. Kedua varia tersebut mampu menyebar sangat cepat dan menyebabkan kenaikkan kasus Covid-19 di sejumlah negara. 

Adapun Indonesia hingga saat ini belum mendatangkan vaksin Covid-19 buatan Pfizer dan BioNTech. Pasalnya, vaksin tersebut perlu disimpan dalam suhu minus 70 derajat Celcius. 

Oleh karena itu, Indonesia masih mengandalkan vaksin buatan perusahaan asal Tiongkok, Sinovac Biotech, untuk program vaksinasi tahap pertama. Vaksin tersebut dapat disimpan dalam suhu 2-8 derajat Celcius. 

Masyarakat dapat mencegah penyebaran virus corona dengan menerapkan 3M, yaitu: memakai masker, mencuci tangan, menjaga jarak sekaligus menjauhi kerumunan. Klik di sini untuk info selengkapnya.
#satgascovid19 #ingatpesanibu #pakaimasker #jagajarak #cucitangan