Menanti Rilis Pertumbuhan Ekonomi, IHSG Hari ini Diprediksi Hijau

ANTARA FOTO/Sigid Kurniawan/hp.
Karyawan melintas di depan layar Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG), di Bursa Efek Indonesia, Jakarta, Senin (4/1/2021). IHSG pada Rabu (5/5) diprediksi terus menguat.
5/5/2021, 06.54 WIB

Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) sempat berada di zona merah meski akhirnya berhasil ditutup naik 0,19% di level 5.963 pada perdagangan Selasa (4/5). Para analis memprediksi indeks melanjutkan gerak positifnya pada perdagangan Rabu (5/5).

Kepala Riset Reliance Sekuritas Indonesia Lanjar Nafi mengatakan, IHSG berpotensi bergerak mencoba menguat untuk kembali menguji resistance psikologis. Berdasarkan analisisnya secara teknikal, area support dan resistance ada di level 5.940 hingga 6.006.

"Selanjutnya, investor akan merefleksikan data pertumbuhan ekonomi Indonesia dengan kasus Covid-19 yang terus meningkat di Asia tenggara," kata Lanjar.

Saham-saham yang dapat dicermati secara teknikal di antaranya PT Astra Agro Lestari Tbk (AALI), PT Astra International Tbk (AASI), PT Bank Rakyat Indonesia Tbk (BBRI), PT Bank Negara Indonesia Tbk (BBNI), dan PT Telkom Indonesia Tbk (TLKM).

Analis Artha Sekuritas Indonesia Dennies Christoper Jordan memprediksi IHSG hari ini bergerak menguat dengan area resistance di level 5.998 dan 5.980 serta  support di level 5.938 dan 5.914. Pergerakan indeks saat ini berada level support dan stochastic berada di level jenuh jual sehingga mengindikasikan potensi rebound jangka pendek.

"Pergerakan masih dibayangi oleh kasus Covid-19 serta rilis laporan keuangan triwulan I-2021. Investor juga akan mencermati rilis data GDP Indonesia," kata Dennies.

Ada beberapa saham yang direkomendasikan untuk tahan (hold) jika sudah beli sebelumnya dengan indikator teknikal dan sentimen netral. Saham tersebut seperti PT Gajah Tunggal Tbk (GJTL), PT Wijaya Karya Tbk (WIKA), dan PT PP London Sumatra Indonesia Tbk (LSIP).

Sedangkan CEO Indosurya Bersinar Sekuritas William Surya Wijaya juga mengatakan, hari ini IHSG berpotensi bergerak dalam zona hijau. Menurutnya, rentang pergerakan indeks hari ini berdasarkan analisisnya ada di level antara 5.827 dan 6.088.

William mengatakan, pergerakan IHSG saat ini sedang berusaha keluar dari rentang konsolidasi wajarnya. Jika resistance level terdekat dapat ditembus dalam waktu dekat, maka indeks masih berpeluang untuk melanjutkan kenaikan jangka pendeknya.

"Jelang rilis data perekonomian PDB pada hari ini, disinyalir masih akan menunjukkan stabilnya kondisi perekonomian Indonesia akan turut mewarnai pergerakan IHSG," kata William.

Ada beberapa saham yang menurutnya layak untuk mendapatkan pantauan pelaku pasar saham, seperti PT Indo Tambangraya Megah Tbk (ITMG), PT Bank Central Asia Tbk (BBCA), PT Astra Agro Lestari Tbk (AALI), PT Bank Negara Indonesia Tbk (BBNI), PT Wijaya Karya Tbk (WIKA), dan PT Jasa Marga Tbk (JSMR).

Reporter: Ihya Ulum Aldin