3,6 Juta Orang Serbu Jakarta Usai Lebaran, Menhub Usul Vaksin Gratis

ANTARA FOTO/M Ibnu Chazar/pras.
Pemudik sepeda motor memadati jalur pantura Karawang, Jawa Barat, Senin (10/5/2021). Kemenhub siapkan lokasi tes corona untuk mengantisipasi pemudik yang akan kembali ke Jakarta.
10/5/2021, 17.28 WIB

Sejumlah masyarakat tetap pulang ke kampung halaman meski ada larangan mudik lebaran. Kementerian Perhubungan memperkirakan, sebanyak 3,6 juta orang akan kembali ke Jakarta pada tiga hari setelah lebaran atau Minggu (16/5).

Untuk itu, ia meminta pemudik menunda waktu kepulangan agar tidak bertemu di satu tempat tertentu. Selain itu, pemerintah akan melakukan pengetesan kasus Covid-19 secara intensif di beberapa wilayah yang menjadi pusat pergerakan penduduk, seperti Madiun, Ngawi, Surabaya, Solo, Jogjakarta, Cirebon, Jakarta, dan Pelabuhan Bakauheni Sumatera.

"Dari catatan kami ada 22% balik pada Minggu itu 3,6 juta," kata Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi pada konferensi pers di Kantor Presiden, Jakarta, Senin (10/5).

Budi juga mengusulkan Menteri Kesehatan untuk memberikan vaksin corona gratis kepada pelaku perjalanan darat. Untuk pelaku perjalanan udara, pemerintah akan mempersingkat durasi pengetesan Covid-19 .

Di sisi lain, Kementerian Perhubungan memperkirakan arus keberangkatan mudik masih terjadi pada Selasa (11/5) dan Rabu (12/5). Untuk itu, ia mengimbau masyarakat untuk tidak mudik pada Lebaran tahun ini.

Selain pemudik, ada puluhan ribu Pekerja Migran Indonesia (PMI) yang kembali ke Tanah Air. Ketua Komite Penanganan Covid-19 dan Pemulihan Ekonomi Nasional (KPC-PEN) Airlangga Hartarto memperkirakan, ada 49.682 PMI yang kembali ke Indonesia pada April dan Mei.

"Ini diperlukan penanganan secara khusus dan sesuai Instruksi Menteri Dalam Negeri," ujar Budi.

Selain itu, pemerintah daerah telah berkoordinasi dengan Satuan Tugas Penanganan Covid-19 untuk menangani PMI. Koordinasi juga dilakukan dengan Panglima Daerah Militer di DKI Jakarta, Jawa Barat, Jawa Tengah, Jawa Timur, Sumatera Utara, Nusa Tenggara Barat, Kepulauan Riau, Kalimantan Barat, dan Kalimantan Utara.

Kemudian, pengetatan protokol kesehatan serta peningkatan kapasitas rumah sakit di wilayah kedatangan PMI. Salah satunya, RS Pertamina akan menambah kapasitas rumah sakit di Dumai, Riau. Kemenhub juga turut menambah kapasitas kapal angkut dan bus untuk para PMI. 

Pemerintah menemukan adanya ribuan masyarakat yang melakukan perjalanan mudik Lebaran ternyata terinfeksi Covid-19. Dari pemeriksaan acak terhadap sekitar enam ribu pemudik, sebanyak 4.123 orang dinyatakan positif virus corona.

Dari pemudik yang positif itu, sebanyak 1.686 orang menjalankan isolasi mandiri. Selain itu, ada pula 75 orang yang dirawat di rumah sakit. "Jumlah pemudik yang random testing dari 6.742 orang, konfirmasi positif sebanyak 4.123 orang," kata Ketua Komite Penanganan Covid-19 dan Pemulihan Ekonomi Nasional (KPC-PEN) Airlangga Hartarto usai rapat dengan Presiden Joko Widodo di Kantor Presiden, Jakarta, Senin (10/5).

Reporter: Rizky Alika

Masyarakat dapat mencegah penyebaran virus corona dengan menerapkan 3M, yaitu: memakai masker, mencuci tangan, menjaga jarak sekaligus menjauhi kerumunan. Klik di sini untuk info selengkapnya.
#satgascovid19 #ingatpesanibu #pakaimasker #jagajarak #cucitangan