EDISI KHUSUS | Jelajah Jalan Raya Pos

Liburan ke Museum Kereta Api Ambarawa yang Bersejarah dan Instagramble

instagram.com/ambarawa_railways
Salah satu spot foto di Museum Kereta Api Ambarawa
Penulis: Siti Nur Aeni
Editor: Redaksi
23/8/2021, 13.30 WIB

Museum Kereta Api Ambarawa masuk dalam destinasi wisata Semarang. Banyak pengunjung saat libur tiba di sana. Museum ini ternyata tidak hanya unik dari segi arsitektur, juga memiliki cerita sejarah di baliknya.

Sejarah Museum Kereta Api Ambarawa

Melansir dari cagarbudaya.kemdikbud.go.id, sebelum menjadi museum bersejarah, tempat ini berfungsi sebagaimana stasiun kereta api pada umumnya. Stasiun Ambarawa dahulu dikenal dengan nama Stasiun Wilem I, diresmikan oleh pemerintah Hindia Belanda pada 21 Mei 1878.  Awalnya, stasiun ini untuk kelancaran mobilitas militer dari daerah Semarang ke Benteng Wilem I di daerah Ambarawa.

Pembangunan stasiun dan jalur kereta di Ambarawa ini dilakukan oleh perusahaan Nederlandsch Indische Spoorweg Maatschappij (NISM). Jalur kereta pada stasiun ini yaitu dari Semarang – Kedungjati – Ambarawa. Jalur tersebut masih aktif sampai 1 Juni 1970. Kemudian, jalur tersebut terpaksa ditutup karena tidak bisa bersaing dengan mode transportasi yang melalui jalan raya.

Tanggal 9 April 1976, Stasiun Ambarawa resmi menjadi museum. Peresmian dilakukan oleh Supardjo Rustam salaku Gubernur Jawa Tengah pada tahun tersebut. Museum ini kemudian digunakan untuk menyimpan koleksi yang berkaitan dengan kereta api dan menjadi salah satu wisata sejarah di Semarang.

Fasilitas Wisata di Museum Kereta Api Ambarawa

Ketika ingin merasakan sensai berlibur sembari belajar, Museum Kereta Api di Ambarawa ini bisa menjadi pilihannya. Ada banyak fasiltas menarik yang bisa anda nikmati saat berkunjung ke tempat wisata ini. melansir dari javatrevel.net, fasilitas di tempat wisata semarang ini antara lain;

  1. Koleksi lokomitif uap
  2. Koleksi benda antik
  3. Tur wisata edukasi
  4. Koleksi buku
  5. Area parkir luas
  6. Spot foto dengan tema vintage

Lokasi dan Rute Menuju Museum Kereta Api di Ambarawa

Bagi anda yang sedang berkunjung ke Semarang, anda bisa mengunjungi tempat wisata populer ini. Lokasi Museum Kereta Api ini ada di Jl. Panjang Kidul, Kecamatan Ambarawa, Semarang. Letaknya sangat strategis. Jika berangkat dari pusat Kota Semarang, Anda hanya akan menempuh jarak sekitar 41 kilometer dengan waktu tempuh sekitar 53 menit. Rutenya melalui Tembalang – Ungaran serta Ungaran menuju Bawen.

Bila berangkat dari Bandara Ahamad Yani, Anda membutuhkan waktu tempuh sekitar satu jam perjalanan dengan melewati arah Semarang – Surakarta menuju museum bersejarah tersebut. Apabila berangkat dari Yogyakarta, Anda bisa melewati jalan ke arah Kota Semarang kemudian ke daerah Tugu Palaga Ambarawa.

Sementara jika mengawali perjalanan dari Solo, Boyolali, Salatiga, Magelang, dan sekitarnya bisa melewati jalan ke arah Tugu Palaga Ambarawa kemudian melalui Jembatan Tuntang. Dari jembatan tersebut pilihlah jalan menuju arah kiri untuk sampai lokasi Museum Kereta Api Ambarawa.

Biaya Tiket di Wisata Museum Kereta Api Ambarawa

Masih melansir dari javatrevel.net, untuk biaya tiket di objek wisata ini terbagi menjadi beberapa kategori. Berikut ini rincian dari tiket di wisata sejarah ini.

  • Tiket masuk anak-anak: sekitar Rp 5.000
  • Tiket masuk orang dewasa: sekitar Rp 10.000
  • Tiket kereta api Ambarawa – Tuntang: Rp 50.000
  • Tiket kereta api diesel untuk kapasitas 40 orang dari Ambarawa – Tuntang: mulai dari Rp5.000.000

Rincian biaya diatas tentu saja bisa berubah sewaktu-waktu tergantung dari kebijakan pengelola wisata tersebut. Apabila anda ingin mengetahui harga tiket terkini, anda bisa rutin mengecek di beberapa web yang menjelasakan biaya liburan di tempat wisata ini.

Aktivitas Seru di Museum Kereta Api Ambarawa

Ketika datang ke tempat wisata ini, ada beberapa aktivitas seru yang bisa anda coba. Bukan hanya aktivitas berlibur yang menggembirakan namun juga aktivitas belajar yang akan menambah wawasan anda. Aktivitas tersebut antara lain:

1. Menikmati pemandangan kereta api jaman dahulu

Jika biasanya kita melihat kereta api lewat dengan desain yang sama, namun di museum ini anda akan mendapati kereta api jaman dahulu yang memiliki desain unik dan tidak biasa. Kereta api tersebut berumur sudah ratusan tahun, namun masih terawat hingga saat ini. Banyak wisatawan yang menjadikan kereta api tersebut sebagai latar belakang foto.

2. Belajar di pustaka kereta api

Aktivitas seru berikutnya yang bisa anda lakukan saat berkunjung ke tempat wisata di Semarang ini yaitu datang ke ruang pusata. Ruangan ini menyediakan beberapa koleksi buku yang bisa anda baca. Tentu saja membaca buku di tempat ini memiliki nuansa yang berbeda dibandingkan dengan membaca pada perpustakaan biasa.

Bentuk ruangan ini seperti gerbong kereta api. Anda bisa juga bersantai di tempat ini. Tenang saja, karena tempat ini terjaga kebersihan dan kerapiannya, sehingga anda akan nyaman ketika datang ke tempat ini.

3. Naik kereta uap

Ketika berlibur di Museum Kereta Api, anda juga bisa mencoba naik kereta uap dengan rute Ambarawa – Bedono atau dari Ambarawa – Tuntang. Kedua rute tersebut jadwal pemberangkatannya berbeda. Tentu saja nuansa menunggangi kereta uap ini akan berbeda dengan kereta api biasa, anda akan dibawa pada suasana tempo dulu yang legendaris.

4. Belajar sejarah kereta api di Indonesia

Sebagai tempat wisata edukasi, tempat ini juga sangat tepat untuk dijadikan sebagai tempat belajar sejarah kereta api di Indonesia. Informasi yang tersedia cukup lengkap. Bagi pecinta sejarah, tentu saja tempat ini akan membuat anda betah.

5. Hunting foto instagramble

Tidak dipungkiri, saat ini salah satu tujuan datang ke tempat wisata yakni untuk mengabadikan spot yang instagramable. Bagi Anda yang senang dengan fotografi, Museum Kereta Api di Ambarawa ini merupakan tempat yang cocok. Anda bisa mendapatkan berbagai foto yang cantik dan estetik.