Kartu prakerja adalah sebuah program untuk mengembangkan kompetensi kerja dan kewirausahaan yang diperuntukan khususnya bagi para pencari kerja yang mengalami pemutusan hubungan kerja (PHK). Selain itu, program ini juga ditujukan untuk masyarakat yang membutuhkan program peningkatan kompetensi.
Tahun ini, kartu prakerja akan masuk gelombang ke-20. Pendaftaran Kartu Prakerja gelombang 20 ini diketahui akan segera dibuka.
Bagi Anda yang ingin mendaftarkan diri dalam program ini, pastikan telah mengetahui syarat dan cara daftar kartu prakerja terlebih dahulu. Berikut ini penjelasannya.
Syarat Daftar Kartu Prakerja
Setidaknya ada enam syarat yang harus Anda penuhi ketika ingin mendapatkan bantuan ini. syarat-syarat tersebut antara lain:
- Warga negara Indonesia (WNI).
- Berusia minimal 18 tahun dan tidak sedang mengikuti pendidikan formal.
- Pemohon merupakan pencari kerja, korban PHK, atau wirausaha.
- Pemohon bukan anggota TNI/Polri, aparatur sipil negara (ASN), anggota DPR/DPRD, BUMN/BUMN, kepala desa dan perangkat desa, serta pejabat BUMN/BUMN.
- Tidak sedang mendapatkan bantuan pemerintah dalam bentuk bantuan langsung tunai (BLT), bantuan bagi pelaku usaha mikro (BPUM), atau bantuan lain.
- Satu kartu keluarga (KK) hanya boleh maksimal dua nomor induk kependudukan (NIK) yang menjadi penerima bantuan prakerja.
Cara Daftar Kartu Prakerja Online
Setelah syarat-syarat tersebut terpenuhi, Anda bisa langsung melakukan pendaftaran. Caranya sangat mudah karena pemohon bisa langsung mendaftarkan diri secara daring atau online.
Tidak perlu datang ke kelurahan atau kantor pemerintahan lainnya. Berikut ini cara daftar kartu prakerja mulai dari pembuatan akun sampai pemilihan gelombang.
Pembuatan Akun
Tahapan pertama yang harus dilakukan, yaitu mendaftar akun terlebih dahulu. Yang perlu dipersiapkan untuk membuat akun yaitu alamat surat elektronik atau email yang masif aktif.
Jika belum memiliki email, silakan membuatnya terlebih dahulu. Adapun langkah-langkah untuk membuat akun prakerja, sebagai berikut:
- Buka terlebih dahulu situs prakerja di www.prakerja.go.id.
- Kemudian, pilih “Buat Akun”.
- Tahap selanjutnya, Anda bisa mengisi data pada kolom yang sudah disediakan, seperti alamat email dan kode sandi (password) yang akan digunakan setiap masuk atau login ke situs tersebut.
- Ceklis dan “Buat Akun”, jika semua data yang input sudah lengkap dan benar.
- Buka email yang Anda gunakan untuk mendaftar dan cek inbox atau kotak masuk untuk melihat konfirmasi pendaftaran dan kembali ke situs prakerja tersebut.
- Kini akun prakerja Anda sudah selesai dibuat.
Unggah Berkas
Ketika akun sudah selesai dibuat, tahapan selanjutnya adalah unggah berkas yang dibutuhkan seperti foto kartu tanda penduduk (KTP) dan mengisi kelengkapan data lainnya. Caranya sebagai berikut:
- Masuk dengan menggunakan akun yang sudah Anda buat sebelumnya.
- Langkah selanjutnya yaitu lakukan verifikasi data dengan menginput nomor induk kependudukan (NIK), nomor KK, tanggal lahir, dan mungkin data lain yang dibutuhkan
- Unggah foto e-KTP yang Anda miliki.
- Lanjutkan dengan verifikasi nomor hp dan klik “Kirim”.
- Setelah menerima SMS yang berisi kode one-time password (OTP), masukkan kode tersebut pada kolom yang sudah tersedia.
- Lanjutkan dengan membuat pernyataan pendaftaran dengan mengikuti keterangan selanjutnya.
Tes Seleksi dan Pemilihan Gelombang
Bagian ini merupakan tahapan terakhir dari cara daftar kartu prakerja. Anda harus mengikuti tes seleksi dan memilih gelombang pendaftaran.
Setelah masuk ke akun Anda, maka akan muncul bagian untuk mengikuti tes. Adapun tata cara untuk mengikutinya dan pilih gelombang seperti berikut:
- Masuk ke akun dan akan muncul menu untuk mengikuti tes.
- Klik opsi “Mulai Tes Sekarang”.
- Isi tes dengan jawaban yang paling sesuai dengan diri Anda.
- Apabila sudah selesai, hasil jawaban Anda akan dievaluasi terlebih dahulu.
- Pilih gelombang yang Anda inginkan lalu pilih opsi “Gabung”.
- Selanjutnya, klik “Saya Menyetujui” pada surat persetujuan prakerja.
- Kini seluruh proses pendaftaran sudah selesai, Anda hanya perlu menunggu proses evaluasi pendaftaran yang diajukan. Jika lolos, maka Anda akan mendapatkan SMS dan email pengumuman setelah proses pendaftaran selesai. Namun apabila belum lolos, Anda bisa mengikuti seleksi Kartu Prakerja lagi di gelombang berikutnya dengan menggunakan akun yang sama.
Insentif Prakerja Digunakan untuk Apa?
Sesuai dengan definisinya, Kartu Prakerja merupakan bantuan yang diberikan untuk pengembangan keterampilan agar nantinya masyarakat memiliki kemampuan yang dibutuhkan dalam dunia kerja. Selazimnya insentif ini digunakan untuk berbagai pelatihan atau pengembangan. Namun, banyak penerima manfaat menggunakan untuk keperluan lain.
Berdasarkan data yang dihimpun dalam Databoks pada Juni 2020, penerima manfaat menggunakan dana bantuan tersebut untuk keperluan seperti pemenuhan kebutuhan hidup, modal usaha, biaya mencari kerja, tabungan, bayar kredit atau hutang, dan beri pinjaman. Insentif tersebut paling banyak digunakan penerima untuk biaya hidup dan modal usaha. Rincian persebarannya sebagai berikut.
Mitra Pelatihan Prakerja
Pumumnya banyak penerima manfaat Kartu Prakerja mengikuti pelatihan untuk meningkatkan kompetensi mereka. Dari laman prakerja.go.id, ada beberapa mintra platform digital yang bisa menjadi rujukan bagi Anda yang ingin mengikuti pelatihan. Berikut ini daftarnya:
- Tokopedia
- Bukalapak
- Pintaria
- Pijar Mahir
- MauBelajarApa
- Sekolahmu
- Sisnaker
Itulah beberapa hal tentang kartu prakerja yang bisa Anda cermati sebelum memutuskan untuk daftar Kartu Prakerja. Program ini merupakan bantuan yang diperuntukan untuk pengembangan kompetensi tenaga kerja. Karena itu, manfaatkan bantuan tersebut dengan baik agar tujuan utamanya dapat tercapai.