Hujan Disertai Angin Kencang Berpotensi Terjadi di Jakarta Hari Ini

ANTARA FOTO/Akbar Nugroho Gumay/wsj.
Warga berjalan sambil membawa payung saat hujan di kawasan Bundaran Hotel Indonesia, Jakarta, Senin (1/11/2021)
Penulis: Maesaroh
24/11/2021, 07.41 WIB

Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) melaporkan masih besarnya potensi hujan dengan intensitas sedang hingga lebat disertai angin kencang di hampir semua wilayah Jawa, termasuk DKI Jakarta.

BMKG juga mengatakan Siklon Tropis Paddy masih melanda Indonesia tetapi diperkirakan intensitasnya  menurun dalam 24 jam kedepan.

"Potensi hujan dengan intensitas sedang hingga lebat disertai angin kencang  (ada) di wilayah Lampung, Banten, DKI Jakarta, Jawa Barat, Jawa Tengah, Yogyakarta, dan Jawa," demikian tulis BMKG, dalam siaran pers, Rabu (24/11).

"Waspada potensi hujan disertai petir atau kilat dengan angin kencang di wilayah Jakarta Selatan dan Jakarta Timur pada siang dan sore," tambah BMKG.

 Terkait Siklon Tropis Paddy , BMKG juga mengatakan DKI Jakarta masih menjadi wilayah yang bisa terdampak dari siklon tersebut.

Berdasarkan data BMKG,  posisi Siklon Tropis Paddy kini berada di Samudera Hindia selatan Jawa Tengah, sekitar 730 km sebelah selatan barat daya Cilacap.

Siklon bergerak ke barat dengan kecepatan 3 knots (5 km/jam) dan bergerak menjauhi wilayah Indonesia.  Siklon tersebut berkekuatan  40 knots (75 km/jam) dan memiliki tekanan 995 hPa.

Melihat pergerakan  Siklon Tropis Paddy,  BMKG mengatakan siklon tersebut bisa memberikan dampak tidak langsung dalam 24 jam kedepan terhadap kondisi cuaca di wilayah Indonesia berupa:

1. Potensi hujan dengan intensitas Sedang - Lebat disertai angin kencang di wilayah Lampung, Banten, DKI Jakarta, Jawa Barat, Jawa Tengah, Yogyakarta, dan Jawa.

2. Gelombang laut ketinggian 1.25 - 2.5 meter dapat terjadi di Perairan Barat Bengkulu, Teluk Lampung bagian Selatan, Selat Sunda bagian utara, Perairan selatan Jawa Timur hingga Lombok, Samudra Hindia Selatan Jawa Timur hingga Nusa Tenggara Barat.

3. Gelombang laut ketinggian 2.5- 4.0 meter dapat terjadi di Perairan barat Perairan Enggano, Perairan barat Lampung, Selat Sunda bagian barat dan Selatan, Perairan selatan Banten hingga Jawa tengah, Samudra Hindia barat Kep. Mentawai hingga Selatan Jawa.

 Siklon Tropis Paddy yang terbentuk pada Senin (22/11) di selatan Pulau Jawa. Pada Selasa (23/11), siklon tersebut terpantau di Samudra Hindia selatan Jawa Tengah dengan kecepatan angin maksimum mencapai 40 knot dan tekanan terendah 995 mb yang bergerak ke arah barat barat laut.

Meksipun sudah mulai menjauhi Indonesia pada hari ini, Rabu (24/11). Siklon tersebut masih berpotensi menimbulkan hujan lebat yang dapat disertai kilat/petir dan angin kencang untuk wilayah berikut:

• Aceh
• Sumatera Utara
• Sumatera Barat
• Jambi
• Sumatera Selatan
• Lampung
• Jawa Barat
• Jawa Tengah
• Yogyakarta
• Jawa Timur
• Bali
• Nusa Tenggara Barat
• Nusa Tenggara Timur
• Kalimantan Barat
• Kalimantan Tengah
• Kalimantan Utara
• Kalimantan Timur
• Kalimantan Selatan
• Sulawesi Utara
• Gorontalo
• Sulawesi Tengah
• Sulawesi Barat
• Sulawesi Tenggara
• Maluku Utara
• Maluku
• Papua Barat

Sementara itu wilayah yang berpotensi hujan yang dapat disertai kilat/petir dan angin kencang adalah:
• Riau
• Bengkulu
• DKI Jakarta