Menko Airlangga Harapkan Saran Konkret dari Pertemuan C20 untuk G20
Pemerintah memastikan akan menerima masukan dari berbagai kelompok masyarakat untuk dibawa ke dalam forum G20 di bawah presidensi Indonesia. Menteri Koordinator Bidang Perekonomian berharap pertemuan masyarakat sipil atau Civil 20 (C20) dapat menghasilkan saran-saran konkret untuk pemerintah untuk dibawa ke dalam forum G20.
"Saya menyambut baik saran dari C20 bagaimana kita bisa mencoba memberikan pendekatan baru dalam mendukung pemulihan dunia di tengah situasi yang luar biasa ini,” kata Airlangga dalam C20 Kick Off Ceremony and Meeting dalam keterangan resmi.
C20 merupakan engagement group yang lahir dari hasil Deklarasi G20 Seoul 12 tahun lalu ketika para pemimpin G20 memutuskan bahwa pemerintah perlu terlibat dengan organisasi masyarakat sipil untuk mencapai pemulihan krisis keuangan global yang lebih kuat.
Isu prioritas yang dibahas dalam pertemuan C20, antara lain akses vaksin dan kesehatan global, lingkungan, keadilan iklim, transisi energi, pembangunan berkelanjutan, dan kemanusiaan, pendidikan, digitalisasi, ruang sipil, kesetaraan gender, korupsi, perpajakan, dan keuangan berkelanjutan.
Prioritas C20 tersebut berkorelasi dengan agenda utama Presidensi G20 Indonesia yakni untuk memperkuat arsitektur kesehatan global, mendorong transformasi ekonomi berbasis digital, dan transisi energi.
“Isu-isu ini tersebut tidak hanya penting bagi kita di Indonesia, tetapi juga bagi masyarakat global karena merupakan dasar bagi pemulihan pascapandemi yang lebih kuat. Hal tentunya diharapkan solusi yang muncul dapat diimbangi dengan upaya untuk membawa hasil yang nyata sehingga masyarakat bisa mendapatkan keuntungan," kata Airlangga.
Ia pun menyampaikan dukungan kepada pertemuan C20 dengan tema Listening to the World sebagai upaya untuk mewakili kelompok masyarakat yang sebelumnya kurang terdengar dan terwakili.
Nilai inklusivitas yang terkandung dalam pertemuan C20, menurut Airlangga, penting untuk menopang kolaborasi dalam rangka pemulihan ekonomi global dan akses pada vaksin COVID-19 yang merata bagi seluruh masyarakat dunia.
Dalam rangka mendukung kampanye penyelenggaraan G20 di Indonesia, Katadata menyajikan beragam konten informatif terkait berbagai aktivitas dan agenda G20 hingga berpuncak pada KTT G20 November 2022 nanti. Simak rangkaian lengkapnya di sini.