Jokowi Tiba di Washington DC, Siap Hadiri KTT ASEAN-AS

Antara
Presiden Joko Widodo tiba di Washington DC, Amerika Serikat, Selasa (10/5) waktu setempat. Foto; Antara.
11/5/2022, 16.57 WIB

Presiden Joko Widodo, Ibu Negara Iriana Joko Widodo, dan para menteri telah tiba di Amerika Serikat (AS) untuk menghadiri Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) khusus AS-ASEAN. Rombongan tiba di Pangkalan Militer Andrews, Washington DC, AS pada Selasa (10/5) pukul 21.40 waktu setempat atau Rabu (11/5) pukul 8.40 WIB.

Perjalanan udara selama 24 jam dari Jakarta menuju AS ini menggunakan pesawat Garuda Indonesia dengan kode penerbangan GIA-1. Sebelumnya, Jokowi beserta rombongan transit di Bandara Internasional Schipol, Amsterdam, Belanda, Selasa pukul 17.20 waktu setempat atau pukul 22.20 WIB untuk mengisi bahan bakar pesawat.

Dikutip dari laman Sekretariat Kabinet, kedatangan Jokowi disambut Duta Besar RI untuk AS Rosan Roeslani. Presiden lalu menuju hotel tempat mereka menginap dan disambut Menteri Luar Negeri Retno Marsudi yang sudah lebih dulu tiba di AS.

Turut hadir dalam rombongan, Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan, Menteri Sekretaris Negara Pratikno, Menteri Perdagangan Muhammad Lutfi, dan Menteri Investasi/Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) Bahlil Lahadalia.

Dari laman Kementerian Luar Negeri, KTT AS-ASEAN akan membahas penanganan pandemi, kerja sama kesehatan, pendidikan, percepatan pemulihan ekonomi, dan tantangan geopolitik kawasan dan global. Adapun, Indonesia saat ini didapuk menjadi koordinator hubungan antara ASEAN dan Amerika Serikat.

Jubir Kemlu RI Teuku Faizasyah mengatakan bahwa kunjungan Jokowi ini tidak terbatas pada pertemuan dengan Presiden AS Joe Biden saja. Mantan Wali Kota Solo itu diagendakan menghadiri makan malam bersama Presiden Biden serta pertemuan dengan pelaku bisnis di Amerika Serikat pada 12 Mei 2012.

“Untuk membahas kerjasama ekonomi, kalau tidak salah,” kata Faizasyah pada Katadata.co.id melalui sambungan telepon, Senin (9/5).

Keesokan harinya, 13 Mei 2022 Jokowi akan menghadiri pertemuan dengan pejabat pemerintah Amerika Serikat, di luar pertemuan bilateral ASEAN–AS dengan Presiden Biden.

KTT ini akan menjadi pertemuan fisik pertama antara pemimpin ASEAN dengan Presiden AS sejak KTT 2016 di California, AS. Seddangkan KTT khusus sebelumnya, pada 26 Oktober 2021, dilakukan secara daring dalam jaringan Istana Kepresidenan, Bogor, Jawa Barat.