Profil Afriansyah Noor yang Menjabat Wakil Menaker

Youtube Sekretariat Presiden
Sekjen Partai Bulan Bintang Afriansyah Noor
15/6/2022, 13.29 WIB

Presiden Joko Widodo resmi mengumumkan reshuffle atau perombakan Kabinet Indonesia Maju pada Rabu (15/6) siang. Ada dua menteri dan tiga wakil menteri baru dalam Kabinet Indonesia Maju. 

Salah satu wakil menteri yang dilantik yakni Afriansyah Noor. Afriansyah ditunjuk mengisi kursi kosong Wakil Menteri Ketenagakerjaan, di bawah kepemimpinan Ida Fauziyah.

Wamenaker merupakan jabatan baru yang ditambahkan Jokowi pada periode kedua masa kepemimpinannya. Namun, sejak 2020 posisi tersebut belum diisi oleh siapapun. 

Afriansyah Noor saat ini masih aktif sebagai Sekretaris Jenderal Partai Bulan Bintang (PBB), untuk periode 2019 hingga 2024. Dia bekerja di bawah kepemimpinan Yusril Ihza Mahendra selaku Ketua Umum PBB.

Terpilihnya Afriansyah, menjadikan Menaker dan Wamenaker saat ini berasal dari perwakilan partai. Menteri Ida Fauziah merupakan perwakilan dari Partai Kebangkitan Bangsa atau PKB sejak dua dekade silam.

Melansir akun Instagramnya, Afriansyah merupakan anggota legislatif DPR RI dari Dapil Sumatera Selatan I. Dia juga kerap membagikan aktivitasnya di media sosial. Bahkan, Jokowi pernah hadir sebagai saksi pernikahan putrinya pada Juni 2020 lalu. 

Berikut daftar nama menteri dan wakil menteri yang dilantik siang ini adalah:

  1. Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan
  2. Menteri Agraria Tata Ruang (ATR)/Kepala Badan Pertanahan Nasional (BPN): Hadi Tjahjanto.
  3. Wakil Menteri Ketenagakerjaan: Afriansyah Noor
  4. Wakil Menteri ATR/Kepala BPN: Raja Juli Antoni
  5. Wakil Menteri Dalam Negeri: John Wempi Wetipo
Reporter: Andi M. Arief