Warga DKI Jakarta diminta untuk menghindari sejumlah ruas jalan di ibukota seiring dengan gelaran KTT ASEAN ke-43 yang memasuki hari terakhir, Kamis (7/9).
Mengutip laman Instagram @tmcpoldametro, beberapa ruas jalan yang disarankan untuk dihindari hari ini yaitu:
- Jalan Rasuna Said,
- Jalan MH Thamrin,
- Jalan Jenderal Sudirman,
- Jalan Gatot Subroto, dan
- Seputaran Gelora Bung Karno Senayan.
Berdasarkan informasi @tmcpoldametro, masyarakat diminta untuk menghindari jalan-jalan tersebut mulai 06.00 hingga 19.00 WIB. Pihak kepolisian mengimbau agar masyarakat tidak menggunakan kendaraan pribadi melainkan moda transportasi umum.
“Diimbau kepada masyarakat khususnya pengguna jalan agar menghindari ruas jalam sebagai berikut, silahkan menggunakan moda transportasi umum,” tulis @tmcpoldametro pada Kamis (7/9).
Pihak kepolisian meminta masyarakat maklum atas kemacetan yang terjadi sebagai imbas pelaksanaan KTT ASEAN ke-43 yang berlangsung pada 5-7 September 2023. Hal ini seiring keluhan warga atas kemacetan di sejumlah ruas jalan Jakarta akibat rekayasa lalu lintas (lalin) selama KTT ASEAN.
“Sekali lagi itu, kami aparat kepolisian mohon maaf atas ketidaknyamanan ini, mohon masyarakat bisa memaklumi ya,” kata Kepala Biro Penerangan Masyarakat (Karo Penmas) Divisi Humas Polri Brigjen Ahmad Ramadhan di Mabes Polri, Jakarta, Rabu (6/9), seperti dikutip Kompas.com.
Ramadhan menekankan, rekayasa yang dilakukan Polri hanya terkait pelaksanaan KTT Ke-43 ASEAN. Dia juga mengimbau masyarakat agar bisa mengambil jalur alternatif. “Bahwa penutupan jalan atau buka tutup tekayasa lalu lintas ini dilaksanakan terkait dengan pelaksanaan KTT ASEAN,” ujarnya.
Imbasnya, kemacetan parah terjadi di area terdampak pengalihan seperti kawasan Mampang dan sekitarnya.
Untuk kelima kalinya, Indonesia didapuk menjadi Keketuaan ASEAN. Situasi dunia tahun ini yang belum kondusif tentu menjadi tantangan tersendiri dalam mengemban amanah tersebut. Persaingan kekuatan besar dunia yang meruncing mesti dikelola dengan baik agar konflik terbuka dan perang baru tidak muncul, terutama di Asia Tenggara.
Keketuaan Indonesia juga diharapkan menjadi pintu bagi ASEAN untuk berperan aktif dalam perdamaian dan kemakmuran di kawasan melalui masyarakat ekonomi ASEAN. Untuk itu, Indonesia hendak memperkuat pemulihan ekonomi dan menjadikan Asia Tenggara sebagai mesin pertumbuhan dunia yang berkelanjutan.
Simak selengkapnya di https://katadata.co.id/asean-summit-2023 untuk mengetahui setiap perkembangan dan berbagai infomasi lebih lengkap mengenai KTT Asean 2023.
#KatadataAseanSummit2023 #KalauBicaraPakaiData