Calon wakil presiden dari Koalisi Indonesia Maju, Gibran Rakabuming Raka, menyerahkan pada pimpinan Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan atau PDIP soal statusnya di partai tersebut.
"Itu biar pimpinan saja yang (kasih) statement (pernyataan)," kata Gibran di Surakarta, Jawa Tengah, Senin (23/10).
Ia mengatakan sudah bertemu dengan para pengurus PDIP pada pekan lalu. Gibran juga mengaku sudah bertemu dengan Ketua Tim Pemenangan Nasional atau TPBN Ganjar-Mahfud, Arsjad Rasjid.
Sebagai informasi, Koalisi Indonesia Maju terdiri dari Partai Gerindra, Partai Golkar, Partai Demokrat, Partai Gelora, Partai Amanat Nasional (PAN), Partai Bulan Bintang (PBB), Partai Garuda, dan Partai Prima.
Koalisi tersebut sepakat mengusung Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto sebagai calon presiden Pilpres 2024. Lalu, pasangannya adalah walikota Solo yang juga putra sulung Presiden Joko Widodo, Gibran Rakabuming Raka.
Sedangkan PDIP bersama Partai Persatuan Pembangunan (PPP), Partai Perindo, dan Partai Hati Naruna Rakyat (Hanura) mengusung Ganjar Pranowo dan Mahfud MD sebagai capres dan cawapres Pilpres 2024.
Ganjar telah memberikan selamat kepada Gibran karena terpilih sebagai cawapres. "Matur nuwun, Pak Ganjar," ujar Gibran merespon kabar tersebut.
Terkait keraguan sejumlah pihak karena dirinya dianggap belum layak menjadi bakal cawapres, Gibran menyerahkan penilaian tersebut sepenuhnya kepada masyarakat. "Iya, pasti. Monggo, biar warga yang menilai," katanya.