Raja Charles III memberikan Blackpink medali Anggota Kehormatan Orde Kerajaan Inggris. Pemberian gelar tersebut berlangsung di Istana Buckingham, London, Rabu (22/11).
Prosesi pemberian medali digelar di hadapan Presiden Korea Selatan Yoon Suk Yeol yang juga hadir dalam kunjungan kenegaraan ke Inggris. Terlihat, kuartet yang terdiri dari Jennie, Lisa, Jisoo, dan Rose mengobrol dan tertawa bersama Charles saat penyerahan medali.
“Sungguh menakjubkan Anda masih bisa berbicara satu sama lain setelah bertahun-tahun,” kata Raja Charles sambil bercanda kepada band Kpop tersebut seperti dikutip dari CNN, Kamis (23/11).
Dalam jamuan makan malam kenegaraan bersama Presiden Korsel, Charles juga memuji Blackpink atas peran mereka membawa pesan kelestarian lingkungan ke masyarakat banyak.
"Bagaimana mereka dapat memprioritaskan isu-isu penting ini, serta menjadi superstar global," kata Raja Charles kepada Presiden Yoon dikutip dari Associated Press.
Istana Buckingham menjelaskan Blackpink mendapatkan gelar sebagai pengakuan atas peran mereka sebagai Advokat COP26 untuk Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) Iklim yang digelar di Glasgow pada 2021 lalu.
Blackpink juga telah membuat sejarah di Inggris pada Juli lalu. Mereka tampil di panggung festival musim panas BST Hyde Park di hadapan 65 ribu penonton.
Sementara, kedatangan Presiden Korsel juga disuguhi agenda Kerajaan. Inggris juga berharap kedatangan Yoon ini merupakan bagian dari langkah memperkuat kerja sama Indo Pasifik.
Yoon juga bertemu dengan Perdana Menteri Rishi Sunak di Downing St. 10. Keduanya membicarakan isu-isu perdagangan, teknologi, hingga pertahanan.