Alasan Ganjar Kampanye di Pakansari Bogor: Lumbung Suara Terbesar

ANTARA FOTO/M Risyal Hidayat/foc.
Calon presiden nomor urut 3 Ganjar Pranowo (kiri) saat kampanye akbar. Ganjar berkampanye di Stadion Pakansari, Cibinong Bogor pada Jumat ini (9/2) dan akan mengakhiri kampanye akbarnya di Semarang Sabtu besok (10/2).
Penulis: Andi M. Arief
9/2/2024, 17.44 WIB

Calon Presiden Nomor Urut Tiga Ganjar Pranowo mengatakan pertimbangan pemilihan Kabupaten Bogor, Jawa Barat sebagai lokasi kampanye pada ujung masa kampanye adalah jumlah pemilih. Komisi Pemilihan Umum atau KPU mendata total pemilih di Jawa Barat mencapai 35,71 juta orang atau 17,43% dari total pemilih.

Ganjar mengatakan Kabupaten Bogor merupakan daerah dengan suara terbesar di dalam negeri atau hingga 3,88 juta orang. Pernyataan tersebut sejalan dengan data KPU diikuti oleh  Kabupaten Bandung sejumlah 2,66 juta orang dan Kabupaten Bekasi sekitar 2,2 juta orang.

"Saya melihat semangat seperti ini mengharukan. Merinding juga saya mendapatkan dukungan seperti ini yang citranya selalu bukan jadi basis suara pendukung Ganjar, dan ternyata iya," kata Ganjar di Stadion Pakansari, Cibinong, Jumat (9/2).

Secara rinci, jumlah pemilih di kabupaten Bogor berkontribusi 10% dari total pemilih di Jawa Barat dan hampir 2% dari total pemilih nasional. KPU menemukan total pemilih baru di Kabupaten Bogor mencapai 4.663 orang.

Jumlah Tempat Pemungutan Suara di Kabupaten Bogor mencapai 15.228 titik. Sementara itu, total TPS di Jawa Barat mencapai 140.457 titik.

Berdasarkan catatan Katadata.co.id, seluruh peserta Pilpres 2024 melakukan kampanye di Pulau Jawa hari ini, Jumat (9/2). Sebab, Pulau Jawa merupakan penentu kemenangan pemilu.

Dari hasil rekapitulasi KPU, pulau Jawa merupakan daerah dengan pemilih yang paling banyak di Indonesia. Tercatat, ada 115.384.664 pemilih di pulau Jawa pada Pemilu 2024 atau 56,33% dari total pemilih Pemilu 2024.

Jelang akhir masa kampanye ini Calon Presiden Nomor Urut Satu Anies Baswedan fokus berkampanye di Jawa Timur, tepatnya di Kota Pasuruan dan Kota Tulungagung. Data KPU menunjukkan total pemilih di Jawa Timur mencapai 31,4 juta orang.

Berdasarkan data KPU, Jawa Timur menempati peringkat kedua dengan jumlah pemilih terbanyak di pulau Jawa dan nasional yaitu sebanyak 31.402.838 orang.

Anies tercatat telah fokus berkampanye di Pulau Jawa sejak pekan lalu. Beberapa daerah yang dikunjungi mantan Gubernur DKI Jakarta ini adalah Tegal, Jawa Tengah; Brebes, Jawa Tengah; dan Serang, Banten.

Sementara, calon Presiden Nomor Urut Dua Prabowo Subianto akan berkampanye di Kabupaten Sidoarjo, Jawa Timur. Pendamping Prabowo, Gibran Rakabuming Raka, akan melanjutkan kampanyenya di Bandung.

Mengakhiri masa kampanye, pasangan Prabowo Gibran akan melakukan Kampanye Akbar di di Stadion Utama Gelora Bung Karno (GBK) pada Sabtu, 10 Februari 2024. Sedangkan pasangan Anies-Muhaimin bakal menggelar kampanye pamungkasnya di Jakarta International Stadium (JIS), Jakarta Utara. Adapun pasangan Ganjar-Mahfud MD, dijadwalkan beroperasi di Lapangan Pancasila, Simpanglima, Kota Semarang, Jawa Tengah. 

Reporter: Andi M. Arief