Wali Kota Medan Bobby Afif Nasution mengumumkan sikap untuk maju menjadi calon gubernur di pemilihan kepala daerah (Pilkada) Sumatera Utara. Hingga Rabu (22/5) Bobby sudah mengambil formulir pendaftaran calon gubernur dari tujuh partai politik.
Pada Senin (20/5) malam Bobby resmi masuk menjadi kader Partai Gerindra. Pada saat yang sama ia juga mengambil formulir untuk maju menjadi calon gubernur yang diusung Gerindra.
Esok harinya, pada Selasa (21/5) Bobby Nasution melalui tim mengambil formulir pendaftaran di enam partai yakni Partai Demokrat, Partai Kebangkitan Bangsa, Perindo, Partai Persatuan Pembangunan, Hanura dan Nasional Demokrat (Nasdem).
Tim Perwakilan Bobby Nasution, Ikrimah Hamidi mengatakan formulir yang sudah diambil itu nantinya akan dikembalikan secara langsung oleh Bobby. Ikrimah berharap tujuh partai tersebut dapat mengusung dan mendukung menantu Presiden Joko Widodo itu menjadi Gubernur Sumatera Utara pada Pilkada 2024.
"Tentu saja ada proses-proses dan persyaratan yang disampaikan. Kami akan mengikuti dan menghormati itu," kata Ikrimah usai mengambil formulir di kantor DPW Partai Nasdem.
Sebelumnya, pendaftaran Bobby diinformasikan oleh akun Instagram DPD Partai Gerindra Sumatera Utara dengan mengunggah foto Bobby Nasution. Bobby saat itu juga menunjukkan Kartu Tanda Anggota (KTA) Partai Gerindra.