Sejumlah Konglomerat Hadiri Upacara HUT RI di IKN: Aguan hingga Prajogo Pangestu
Sejumlah konglomerat terlihat menghadiri upacara peringatan detik-detik proklamasi peringatan HUT ke-79 Kemerdekaan Indonesia di Lapangan Upacara Istana Negara, Ibu Kota Nusantara atau IKN, Kabupaten Penajam Paser Utara, Kalimantan Timur pada Sabtu (17/8).
Mereka adalah Fanky Oesman Widjaja, Sugianto Kusuma alias Aguan, Prajogo Pangestu, Garibaldi Thohir atau Boy Thohir, serta Djoko Susanto. Para pengusaha besar tersebut kompak mengenakan batik berwarna biru.
Di belakang mereka, terlihat politisi Gerindra Maruarar Sirait di samping Djoko yang juga terlihat mengenakan batik berwarna biru. Para pengusaha tersebut terlihat tengah tertawa sembari menikmati prosesi detik-detik Proklamasi RI.
Selain menjadi pemiliki perusahaan besar nasional, empat taipan tersebut juga merupakan sosok investor pemodal utama dalam proyek-proyek besar di IKN Nusantara.
Berikut adalah uraian mengenai peran masing-masing sosok dalam pembangunan IKN:
1. Franky Widjaja
Franky merupakan putra mendiang konglomerat pendiri Sinar Mas Group, Eka Tjipta Widjaja yang telah meninggal pada 2019 silam. Ia sempat hadir saat Presiden Joko Widodo (Jokowi) meresmikan pembangunan Astra Biz Center dan Botanical Garden di IKN pada 4 Juni lalu.
Pengusaha lain yang terpantau hadir yakni Ketua Konsorsium Nusantara Sugianto Kusuma alias Aguan, Direktur Astra Internasional Rudy, CEO Bakrie Group Anindya Bakrie.
2. Sugianto Kusuma (Aguan)
Bos properti Agung Sedayu Group itu mengaku telah menggelontorkan dana sebanyak Rp 20 triliun untuk mengerjakan proyek Botanical Garden dan mal di ibu kota baru.
Proyek Botanical Garden ini dikerjakan oleh Konsorsium Nusantara yang terdiri dari 10 perusahaan di antaranya Grup Agung Sedayu, Adaro, Sinar Mas, dan Astra. Agung Sedayu merupakan pimpinan konsorsium lima perusahaan yang membangun Hotel Nusantara di IKN.
3. Prajogo Pangestu
Pemilik PT Barito Pacific Timber (BRPT) dan Barito Renewables Energy (BREN) atau Barito Group itu. Barito Pacific merupakan bagian dari Konsorsium Nusantara yang dipimpin Aguan.
Prajogo juga pernah berkumpul bersama Aguan serta politisi Maruarar Sirait untuk mendiskusikan proyek IKN pada akhir tahun lalu. Hal tersebut diketahui dari unggahan Maruarar Sirait di akun instagramnya, 7 Desember tahun lalu.
Dari unggahan foto yang ditampilikan, terlihat empat konglomerat hadir yakni Prajogo, Aguan, Franky Widjaja, serta Presiden Direktur PT Adaro Energy Indonesia Tbk (ADRO) Garibaldi Thohir atau Boy Thohir.
"Sambil makan malam, kami berdiskusi dengan pengusaha senior yang sangat sukses," ujar Maruar dalam unggahannya.
4. Boy Thohir
Bos Adaro Group itu merupakan salah satu pengusaha yang mendampingi Jokowi saat menekan tombol groundbreaking pembangunan proyek Hotel Nusantara di IKN pada 21 September 2023.
Saat itu, Jokowi sempat menyapa para konglomerat yang masuk ke proyek IKN. Di antaranya Aguan, Franky Widjaja, Prajogo Pangestu, Djoko Susanto, Eka Tjandranegara (Mulia Group), Pui Sudarto (Pulauintan), dan Kuncoro Wibowo (Kawan Lama).
5. Djoko Susanto
Djoko terlihat duduk di samping Maruarar yang berada di baris kedua dan di belakang Aguan serta Prajogo. Ia merupakan pemilik dari grup Alfamart yang juga berinvestasi di IKN