Samsung Buka Toko Online Sendiri di Samsung.com

KATADATA/
Penulis: Pingit Aria
15/1/2019, 18.29 WIB

Samsung Electronics Indonesia resmi meluncurkan toko online di laman resminya, Samsung.com Shop. Laman tersebut sebelumnya hanya berisi informasi produk, tanpa menyediakan fitur transaksi.

"Samsung.com dulu belum fokus berjualan langsung ke konsumen, sementara tren belanja online semakin tinggi. Maka, kami siapkan platform untuk berjualan langsung," kata Direktur Pemasaran Korporat Samsung Electronics Jakarta, Elvira Jakub, saat peluncuran di Jakarta, Selasa.

Samsung.com Shop baru menyediakan produk gawai dan aksesoris, namun, mereka juga akan berjualan produk lainnya seperti kategori peralatan rumah tangga berupa televisi, kulkas dan mesin cuci. Untuk melengkapi platform-nya, Samsung Indonesia juga menyiapkan fitur ulasan hingga tips dan trik bagi konsumen.

(Baca juga: Pangsa Pasar Terus Tertekan, Samsung Tutup Pabrik Ponsel di Tiongkok)

Data dari Samsung, tedapat 60 juta pengunjuk unique visitor yang datang ke situsnya pada 2018 lalu. Angka tersebut tumbuh 12% dari tahun ke tahun sejak 2016.

Keberadaan toko online Samsung.com Shop diharapkan dapat menjadi alternatif tambahan bagi konsumen yang ingin membeli produk Samsung, selain dari mitra resmi tersebar di pusat perbelanjaan. Selain itu, Samsung juga akan mempertahankan official store di berbagai e-commerce seperti Shopee, Lazada dan Blibli.com.

"Biar konsumen yang memilih, mau offline, online atau melalui mitra. Ini alternatif untuk konsumen," kata Elvira.