Grab Indonesia dan Garuda Indonesia sepakat menjalin kolaborasi untuk mengintegrasikan program loyalitas GrabRewards dan GarudaMiles. Kolaborasi kedua pihak diresmikan melalui penandatanganan Nota Kesepahaman (Memorandum of Understanding/MoU).
Managing Director Grab Indonesia Ridzki Kramadibrata mengungkapkan integrasi program ini akan membuat pelanggan mendapat lebih banyak keuntungan melalui perjalanan darat dan udara. "Kami menyambut kerja sama stategis dan akan fokus pada peningkatan pengalaman pengguna secara berkesinambungan dengan memanfaatkan jaringan yang luas," jelas Ridzki dalam keterangan resmi dari Jakarta, Senin (11/12).
Melalui kerja sama ini, nantinya pelanggan Grab akan memiliki kesempatan menjadi anggota GarudaMiles dan menukarkan akumulasi poin GrabRewards dengan hadiah dari Garuda. Pembeli tiket penerbangan Garuda secara online juga mungkin mendapatkan GrabGift.
(Baca juga: Angkasa Pura II Gandeng TCash dan GoPay untuk Smart Airport)
Menurut Ridzki, inovasi dilakukan kedua pihak untuk menghadirkan layanan dalam pemenuhan permintaan konsumen yang semakin meningkat. Kedua pihak memiliki komitmen yang sama untuk memberikan pengalaman terbaik kepada konsumen.
Sementara, Direktur Utama Garuda Pahala N Mansury menyatakan, anggota GarudaMiles dapat memiliki lebih banyak pilihan hadiah untuk ditukar. Begitu juga, pengguna Grab bakal memiliki akses layanan dan kemudahan di berbagai mitra dan bandara yang ada sedunia.
"Data mileage atau jarak tempuh perjalanan juga ditukar dengan manfaat perjalanan dan keuntungan lain yang tersedia," kata Pahala.
Selain itu, pengguna GarudaMiles juga bisa mendapatkan tambahan mileage dari transaski nonpenerbangan, seperti perbankan, hotel, telekomunikasi, kargo, dan mitra digital. Mileage yang terkumpul juga dapat digunakan untuk ditukar tiket penerbangan, peningkatan kelas penerbangan, atau untuk voucher hotel dan program donasi.
(Baca juga: Grab Gandeng Koperasi Polisi Sediakan Taksi Online di Bandara)