Cara Traveloka dan Tiket.com Manfaatkan Insentif Sektor Pariwisata

ANTARA FOTO/Fikri Yusuf/wsj.
Ilustrasi, foto udara suasana Pantai Pandawa, Badung, Bali, Sabtu (11/7/2020).
30/7/2020, 07.00 WIB

Pemerintah berencana memberikan sejumlah stimulus untuk mendorong pariwisata di dalam negeri. Startup  penyedia layanan perjalanan berbasis online (Online Travel Agent/OTA) Traveloka dan Tiket.com pun merespons positif rencana itu.

CMO Traveloka Christian Suwarna mengatakan, perusahaan siap bekerja sama dengan pemerintah dan para pelaku industri. “Kami senantiasa mendukung kebijakan pemerintah," ujar dia kepada Katadata.co.id, Rabu (29/7).

Ia mengatakan, perusahaan selalu memantau perkembangan pandemi corona. Traveloka juga menyesuaikan produk dan layanan dengan kebutuhan konsumen.

Inovasi itu di antaranya meluncurkan produk tes Covid-19, program Wander Week: Fly Worry Free untuk mengatur jadwal penerbangan, Traveloka LIVEstyle Flash Sale, dan Buy Now Stay Later untuk produk voucer hotel dan hiburan.

Traveloka juga menawarkan potongan harga hingga 70% untuk layanan penginapan. Lalu, meluncurkan kategori produk Online Xperience sebagai bagian dari Traveloka Xperience.

Kemudian menyediakan layanan bawa pulang atau take away pada kanal Traveloka Treats. Juga menghadirkan Traveloka Clean Campaign.

Perusahaan optimistis industri pariwisata bisa cepat pulih dengan adanya inovasi dan kolaborasi. “Kami konsisten untuk terus mengimbau para mitra menerapkan protokol kebersihan, kesehatan, dan keamanan yang dianjurkan oleh pemerintah," ujar dia.

Sebelumnya, Head of Marketing, Transport, Traveloka Andhini Putri mengatakan, transaksi mulai meningkat pada Juni. “Kami mulai melihat adanya kenaikan transaksi secara bertahap," katanya, beberapa waktu lalu (10/7).

Halaman:
Reporter: Cindy Mutia Annur