Calon Unicorn Ruangguru Ekspansi dengan Menyasar SMA dan Mahasiswa
Startup pendidikan Ruangguru disebut-sebut mendekati status unicorn atau memiliki valuasi di atas US$ 1 miliar. Mengawali tahun ini, Ruangguru memperluas pasar dengan menyasar pasar siswa SMA dan mahasiswa, di antaranya dengan menggelar program Youth Summit.
VP Marketing Ruangguru Ignatius Untung Surapati mengatakan program tersebut berbentuk konferensi pelajar SMA dan mahasiswa di Indonesia untuk mendapatkan inspirasi dari kesuksesan tokoh inspirasional dengan beragam latar belakang. Ruangguru akan menggelar Youth Summit pada 29-30 Januari 2022 secara virtual.
"Kami tidak berhenti pada kelas dan materi saja. Kami peduli pendidikan, kami juga dorong pola pikir siswa," ujarnya dalam konferensi pers virtual pada Selasa (4/1).
Pada program tersebut Ruangguru menghadirkan para tokoh nasional kepada pelajar SMA dan mahasiswa. "Sekelas ekonom Chatib Basri kami hadirkan untuk anak SMA. Mereka diajak berfikir besar. Kami sudah mulai merangkul," ujarnya.
Ruangguru juga mengadakan festival cita-cita. Tujuannya untuk mengenalkan profesi-profesi yang menarik bagi siswa SMA dan mahasiswa.
Pada 2020 lalu, Co-founder dan COO Ruangguru Iman Usman juga sempat mengatakan bahwa Ruangguru menjajal pasar universitas. Sebab, layanan yang tersedia di Ruangguru saat itu hanya layanan pada siswa SD hingga SMP, serta layanan Skill Academy.
Ia menjelaskan, Ruangguru pun berkoordinasi dengan beberapa universitas untuk mendengar masukan terkait apa yang dibutuhkan kampus. Koordinasi tersebut diperlukan karena Ruangguru harus mengeksplorasi layanan apa saja yang dapat diberikan ke universitas.
Saat ini Ruangguru telah mencatatkan 25 juta pengguna di Indonesia, Thailand, dan Vietnam. Jumlah pengguna Ruangguru tumbuh pesat selama pandemi Covid-19. Pada 2019, Ruangguru hanya menggaet 15 juta pengguna.
Dikutip dari Tech In Asia berdasarkan sumber yang akrab dengan Ruangguru, valuasi startup pendidikan ini melampaui US$ 800 juta. Ini artinya, Ruangguru tinggal butuh US$ 200 juta untuk menyandang status unicorn.
Ruangguru juga disebut-sebut telah mengumpulkan pendanaan US$ 55 juta dari Tiger Global Management dan GGV Capital pada April 2021. Perusahaan menggunakan dana segar ini untuk mempercepat ekspansi bisnis di Indonesia, Vietnam, dan Thailand di segmen K-12 atau SD hingga SMA dan pembelajaran seumur hidup.
Saat ini terdapat delapan unicorn di Indonesia. Tambahan unicorn baru di tanah air adalah Ajaib dan Kopi Kenangan. Berikut grafik Databoks: