Gaji Pegawai Startup Indonesia Diramal Rp 15Juta – Rp 200 Juta/Bulan

Katadata
Diskusi Katadata Forum dengan tema "Transformasi Indonesia Menuju Raksasa Ekonomi Digital" di Jakarta, pada 2018
Penulis: Lenny Septiani
14/2/2023, 17.55 WIB

Gaji pegawai startup di Indonesia diperkirakan Rp 15 juta sampai Rp 200 juta per bulan tahun ini, menurut laporan Michael Page & Page Insights bertajuk ‘Indonesia Salary Guide 2023’.

Data-data yang disajikan berasal dari data dan jaringan Michael Page & Page Insights di Indonesia, termasuk iklan pekerjaan dan penempatan yang dilakukan pada 2022. Kemudian digabungkan dengan proyeksi gaji tahun ini.

Michael Page & Page Insights menganalisis proyeksi gaji pekerja di tujuh sektor yakni:

  1. Konsumen dan ritel
  2. Digital dan teknologi
  3. Energi dan sumber daya alam
  4. Layanan keuangan
  5. Kesehatan dan life sciences
  6. Industri dan manufaktur
  7. Properti dan konstruksi

Khusus untuk gaji pegawai startup per bulan atau di sektor digital dan teknologi sebagai berikut:

C-Suite

  • Chief Technology Officer Rp 200 juta / bulan
  • Chief Product Officer Rp 200 juta / bulan
  • Chief Operating Officer Rp 150 juta / bulan
  • Chief Commercial Officer Rp 150 juta / bulan
  • Chief of Human Resources  Rp 150 juta / bulan
  • Chief Marketing Officer  Rp 125 juta / bulan

Account Management

  • Head of Business Development  Rp 75 juta / bulan
  • Business Development Manager  Rp 40 juta / bulan
  • Key Account Manager Rp 35 juta / bulan
  • Account Manager  Rp 25 juta / bulan

Communications

  • Head of Communications  Rp 85 juta / bulan
  • Head of Media and Public Relations  Rp 65 juta / bulan
  • Public Relations Manager  Rp 30 juta / bulan

Data Analytics

  • VP of Data  Rp 150 juta / bulan
  • Head of Data  Rp 100 juta / bulan
  • Data Science Lead  Rp 50 juta / bulan
  • Data Engineering Lead Rp 40 juta / bulan
  • Data Analytics Lead Rp 40 juta / bulan

Software Development

  • VP Engineering Rp 150 juta / bulan
  • Head of Engineering Rp 120 juta / bulan
  • Engineering Manager Rp 80 juta / bulan
  • Technology Lead Rp 50 juta / bulan
  • Lead DevOps Engineer Rp 40 juta / bulan
  • Senior Software Engineer Rp 35 juta / bulan
  • QA Engineer Rp 25 juta / bulan
  • Systems Engineer Rp 25 juta / bulan

Product Management

  • Head of product Rp 120 juta / bulan
  • Lead Product manager Rp 80 juta / bulan
  • Program manager Rp 80 juta / bulan
  • UI / UX manager Rp 70 juta / bulan
  • Project manager Rp 45 juta / bulan
  • Senior UI / UX Rp 40 juta / bulan
  • UX Research Rp 40 juta / bulan

Marketing

  • Social media specialist Rp 15 juta / bulan
Reporter: Lenny Septiani