Kata Traveloka soal Kabar Rencana TikTok Akuisisi Startup OTA Lokal

Traveloka
Traveloka Resmikan Kantor Pusat Baru di Digital Hub, BSD City, Tangerang, Kamis (18/3/2021).
Penulis: Lenny Septiani
24/7/2024, 13.34 WIB

TikTok kini menyediakan layanan pemesanan makanan di Indonesia, dan dikabarkan akan mengakuisisi startup pariwisata digital atau online travel agent (OTA). Traveloka enggan berkomentar mengenai rumor menjadi salah satu kandidat yang akan diakuisisi.

"Kami tidak dapat memberikan komentar terhadap rumor atau spekulasi," kata narasumber Traveloka yang tidak disebutkan namanya kepada Katadata.co.id, Selasa (23/7).

Ia menegaskan bahwa Traveloka berfokus untuk terus menjadi platform travel terdepan di Asia Tenggara. Perusahaan akan terus menyediakan produk dan layanan wisata terbaik untuk wisatawan.

Media lokal Cina 36Kr melaporkan bahwa para pemilik restoran dan pedagang di Thailand dan Indonesia diarahkan untuk bergabung ke fitur ‘layanan lokal TikTok’. 

Media tersebut tidak melaporkan bahwa TikTok akan mengakuisisi startup OTA lokal. Akan tetapi, sejumlah media di Tanah Air menyebutkan, perusahaan media sosial ini digadang-gadang bakal mengakuisisi perusahaan rintisan pariwisata digital.

TikTok membantah kabar akan mengakuisisi startup pariwisata digital.

"Tidak ada rencana untuk mengakuisisi OTA lokal," kata Juru Bicara TikTok kepada Katadata.co.id, pekan lalu (16/7). Di situs rekrutmen resmi TikTok, terdapat hampir 30 lowongan terkait bisnis layanan lokal di Singapura, Jakarta, dan Bangkok.

TikTok kini menyediakan tools untuk memesan hotel. Berdasarkan pantauan Katadata.co.id, TikTok hanya menyediakan tools untuk memesan hotel. Layanan disediakan oleh pihak lain, seperti Agoda.

Katadata.co.id telah menghubungi TikTok Indonesia terkait tools pesan hotel dan diskon yang diberikan, namun belum ada tanggapan.



Reporter: Lenny Septiani