TikTok Paling Banyak Diunduh 2021, Instagram Perkuat Reels pada 2022

alexey malkin|123RF.com
Ikon aplikasi Instagram pada close-up layar iPhone Apple
Penulis: Desy Setyowati
31/12/2021, 13.03 WIB

TikTok menjadi aplikasi yang paling banyak diunduh tahun ini, menurut data Apptopta. Instagram pun berencana memperkuat fitur video pendek Reels pada 2022.

Aplikasi video pendek asal Cina, TikTok mencatatkan 656 juta unduhan pada 2021. "Aplikasi ini memimpin kategori umum dan menjadi aplikasi yang paling banyak diunduh di seluruh dunia," demikian isi laporan, dikutip dari Gadgets 360, Kamis (30/12).

Pada posisi kedua ditempati oleh Instagram dengan 545 juta unduhan. Ketiga, Facebook meraih 416 juta unduhan.

Untuk merebut kembali posisi pertama, Kepala Instagram Adam Mosseri menyampaikan bakal memperkuat Reels. “Kami harus memikirkan kembali apa itu Instagram karena dunia berubah dengan cepat dan kami harus berubah dengannya," kata dia melalui akun Twitter, Selasa (28/12).

Halaman: