Deretan Pendiri Raksasa Teknologi Hanya Digaji Rp 14.000

Facebook, Apple Insider, Tesla, Katadata/Desy Setyowati
Mark Zuckerberg, Steve Jobs, dan Elon Musk
18/2/2022, 13.27 WIB

Beberapa CEO raksasa teknologi mempunyai gaji hingga ribuan kali lipat dibanding karyawan. Namun pendiri Facebook, Mark Zuckerberg hingga Tesla, Elon Musk memilih untuk mendapatkan US$ 1 atau sekitar Rp 14 ribu.

CEO Apple Tim Cook mendapatkan gaji US$ 3 juta atau Rp 43 miliar tahun lalu. Ia juga menerima US$ 82,3 juta atau Rp 1,1 triliun dalam bentuk penghargaan saham dan insentif lainnya.

"Gaji Cook itu 1.447 kali lipat dari rata-rata karyawan Apple," demikian dikutip dari The Guardian pada Kamis (17/2).

Gaji CEO Apple itu juga lebih besar dibandingkan pendiri perusahaan, Steve Jobs. Selama 1997 – 2011, ia hanya mendapatkan gaji US$ 1 per tahun.

Alasan Steve Jobs hanya mengambil gaji US$ 1 untuk menunjukkan kepeduliannya kepada Apple. "Ia lebih suka mengambil jutaan dolar yang dia peroleh sebagai gaji dan memasukkannya kembali ke perusahaan, berinvestasi di masa depan," demikian dikutip dari The Motley Fool pada 2014.

Jobs memilih untuk memegang banyak saham Apple. Setelah nilai perusahaan melonjak, ia baru mendapat kompensasi yang nilainya jauh lebih besar.

Begitu juga dengan Mark Zuckerberg yang hanya mendapatkan gaji US$ 1 dari induk Facebook, Meta. Forbes mengklaim, alasan Zuckerberg dan Jobs mendapatkan gaji kecil yakni untuk menghindari pajak besar.

"Pertumbuhan saham dan capital gain jauh lebih menarik daripada mendapatkan gaji yang dikenakan pajak," demikian dikutip dari Forbes.

Berikut deretan pendiri raksasa teknologi global yang mendapatkan gaji hanya US$ 1:

1. Mark Zuckerberg

Washington Post melaporkan, pendiri Meta ini mulai mendapatkan gaji US$ 1 sejak 2013. Akan tetapi, perkiraan kekayaan bersihnya saat ini hampir US$ 78 miliar atau Rp 1.118 triliun.

2. Steve Jobs

Meskipun gaji Jobs hanya US$ 1, ia memiliki 5,5 juta saham Apple. Alhasil, saat saham produsen iPhone ini naik, ia menjadi jauh lebih kaya.

3. Larry Page

Menurut arsip tahunan Google di Securities and Exchange Commission (SEC), pendiri Google Larry Page meminta agar gaji pokok mereka dikurangi menjadi hanya US$ 1. Sejak saat itu, komite kompensasi Google menawarkan gaji kompetitif pasar setiap tahun yang terus menurun.

Namun, kekayaan Page bernilai US$ 34,9 miliar.

4. Sergey Brin

Salah satu pendiri Google ini meminta gaji US$ 1 dengan alasan yang sama seperti Larry Page. Namun kekayaannya US$ 34,3 miliar.

5. Jack Dorsey

Pendiri Twitter ini menerima gaji hanya US$ 1,4 atau sekitar Rp 20 ribu. Namun kekayaan bersihnya diperkirakan sekitar US$ 5,4 miliar.

6. Larry Ellison

Pendiri Oracle hanya membawa pulang gaji US$ 1 pada 2018. Menurut pengajuan terbaru, Ellison menegakkan tradisi ini sejak 2011.

Padahal, Co-CEO Oracle Safra Catz dan Mark Hurd masing-masing memperoleh gaji US$ 950 ribu atau Rp 13 miliar.

7. Elon Musk

Berdasarkan data Forbes, Musk menjadi orang terkaya di dunia dengan kekayaan bersih US$ 19,4 miliar atau Rp 3.411 triliun. Namun, Business Insider melaporkan bahwa Musk tidak menerima gaji dari perusahaan yang ia dirikan, Tesla.

8. David Filo

Pendiri Yahoo ini juga memperoleh gaji US$ 1 per tahun sejak 2014. Ia tidak menerima kompensasi tambahan.

Namun, perkiraan kekayaan bersihnya sekitar US$ 4,7 miliar atau Rp 47 triliun.

9. Evan Spiegel

Pendiri Snapchat ini menurunkan gajinya dari Rp 7 miliar menjadi Rp 14 ribu. Namun, kekayaan bersihnya lebih dari US$ 3 miliar atau Rp 43 triliun 

Reporter: Fahmi Ahmad Burhan