Viral pengemis online yang menampilkan orang tua mengguyur diri sendiri untuk mendapatkan hadiah alias gift di TikTok. Perusahaan media sosial asal Cina ini meminta pengguna untuk melaporkan konten yang dianggap melanggar.
Perwakilan TikTok Indonesia menyatakan prihatin atas viralnya konten pengemis online, terutama yang menggambarkan orang tua mengguyur diri sendiri hingga menggigil. Ia berharap pengguna lain tidak meniru hal ini.
"Keamanan dan keselamatan komunitas TikTok adalah prioritas utama,” kata perwakilan TikTok kepada Katadata.co.id, Rabu (18/1).
Ia memastikan bahwa TikTok menerapkan beberapa langkah untuk menjaga keamanan dan kenyamanan pengguna selama menggunakan platform. Caranya, dengan mengeluarkan kebijakan, menerapkan sistem khusus, serta edukasi pengguna dalam bentuk Panduan Komunitas TikTok.
“Kami juga mendorong anggota komunitas untuk berpartisipasi dalam menjaga TikTok sebagai tempat yang aman dan ramah bagi semua orang. Bila menemukan konten yang dianggap tidak pantas, diharapkan dapat melaporkan konten ini,” kata dia.
Cara melaporkan konten yang dianggap negatif di TikTok sebagai berikut:
- Buka profil pengguna yang ingin dilaporkan
- Klik tiga titik untuk opsi tambahan
- Pilih ikon berbentuk bendera
- Pilih konten
- Pilih alasan Anda melaporkan konten tersebut
Sedangkan cara melaporkan konten siaran langsung alias live streaming di TikTok, sebagai berikut:
- Buka siaran langsung yang ingin ditonton
- Tekan lama pada konten siaran langsung di TikTok LIVE
- Klik 'Laporkan'
- Pilih alasan yang relevan
“Kemudian akan dievaluasi lebih lanjut untuk dihapus,” kata perwakilan TikTok Indonesia.