Induk Facebook, Meta dikabarkan akan meluncurkan aplikasi pesaing Twitter bulan depan. Rencana perilisan platform microblogging ini sudah disampaikan perusahaan pada Maret.
Berdasarkan rumor yang beredar, aplikasi pesaing Twitter itu diberi kode Barcelona atau P92.
Pakar pemasaran media digital Lia Haberman mengatakan aplikasi mirip Twitter buatan Meta tersebut hampir selesai dan dapat diluncurkan paling cepat akhir Juni.
"Aplikasi terdesentralisasi dibangun di belakang Instagram tetapi akan kompatibel dengan beberapa aplikasi lain seperti Mastodon," kata Haberman di Twitter, Jumat (19/5).
Ia menyatakan Meta telah bertemu dengan beberapa konten kreator terpilih untuk membahas platform tersebut.
Nantinya, pengguna di aplikasi lain akan dapat mencari, mengikuti, dan berinteraksi dengan profil dan konten di platform tersebut.
"Berdasarkan contoh yang saya dapatkan, aplikasi baru Meta sangat mirip dengan Twitter," kata Haberman.
Ia mengatakan, aplikasi pesaing Twitter itu akan memiliki feed terpusat yang menampilkan pengikut dan konten yang direkomendasikan.
Pengguna dapat mengunggah pembaruan teks hingga 500 karakter, tautan, foto, dan video hingga lima menit. Sedangkan Twitter memiliki fitur berbagi video hingga dua jam.
Sama seperti Twitter dan platform serupa, aplikasi buatan Meta itu bakal mempunyai fitur suka, balasan, dan unggah ulang alias repost.
Pesaing Twitter itu akan memiliki kontrol kreator dan fitur keamanan akun. Misalnya akun di Instagram diblokir, maka fitur sejenis Twitter ini pun tak bisa dipakai. Begitu juga dengan kebijakan lainnya.