Mencermati Penyebab dan Tujuan Jurnal Rekonsiliasi Bank

Freepik
Ilustrasi, laporan keuangan.
Editor: Agung
28/11/2022, 22.30 WIB

Perusahaan membutuhkan catatan laporan keuangan. Seringkali terdapat permasalahan mengenai catatan laporan keuangan. Misalnya kesalahan pencatatan nominal dari akuntan. Jika terjadi kesalahan dalam laporan membutuhkan rekonsiliasi bank.

Manfaat rekonsiliasi bank, adalah untuk meminimalisir perbedaan saldo yang dicatat, sehingga perusahaan menemukan solusi untuk menyelesaikan perbedaan antara saldo catatan di perusahaan dengan saldo di catatan rekening bank.

Mengutip dari gramedia.com, jurnal rekonsiliasi bank adalah catatan informasi keuangan kas perusahaan dan bank. Rekonsiliasi bank membantu menemukan perbedaan kas di perusahaan dengan catatan di bank.

Pengertian lain rekonsiliasi bank yaitu proses verifikasi penyesuaian data. Pihak bank umumnya mengirimkan laporan rekening koran dari berbagai informasi transaksi. Laporan transaksi ini menjadi bukti untuk nasabah atau bank dalam periode tertentu. Bukti ini dapat meminimalisir kekeliruan antara kedua belah pihak.

Tujuan Jurnal Rekonsiliasi Bank

  1. Mengecek ketelitian setiap pencatatan yang ada dalam rekening kas perusahaan dan catatan bank
  2. Mengetahui nominal penerimaan dan pengeluaran
  3. Perusahaan dapat mengetahui informasi keuangan yang belum dicatat di data keuangan bank
  4. Catatan laporan bank dan perusahaan lebih rapi dan akurat sesuai periode
  5. Menjadi pusat kontrol penerimaan atau pembayaran suatu perusahaan
  6. Mengetahui pembayaran dalam bentuk tunai atau non tunai

Penyebab Rekonsiliasi Bank

Ada beberapa penyebab rekonsiliasi bank yang perlu diketahui yaitu setoran dalam proses, cek beredar, dan cek kosong. Berikut penjelasannya:

Halaman: