Geser Astra, BCA Jadi Emiten Berkapitalisasi Terbesar di Bursa

KATADATA |
KATADATA | Agung Samosir
Penulis:
Editor: Arsip
11/9/2014, 18.45 WIB

KATADATA ? PT Bank Central Asia Tbk (BCA) menggeser PT Astra International Tbk sebagai emiten dengan kapitalisasi pasar terbesar di Bursa Efek Indonesia.

Bobot saham BCA terhadap keseluruhan indeks harga saham gabungan (IHSG) per Kamis (11/9) sebesar 6,2 persen. Ini lebih tinggi dari Astra sebesar 6,1 persen.

Pergeseran klasemen emiten di BEI tersebut sebetulnya sudah terjadi pada Selasa (9/9) lalu. Ketika itu, harga saham BCA menyentuh level sebesar Rp 12.525 per saham, yang merupakan tertinggi dalam sejarah BCA.

Pada penutupan perdagangan hari ini, saham BCA ditutup pada harga Rp 12.200 per saham, atau turun 150 poin (1,21 persen). Meski begitu, dalam sepekan saham BCA sudah meroket 8,9 persen.

Sebaliknya, pada periode yang sama saham Astra justru turun 3,5 persen. 

Kinerja Saham BCA Sejak Awal Tahun

Sumber: Bloomberg

Reporter: Aria W. Yudhistira