Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) ditutup naik 0,27% ke level 7.178 pada perdagangan saham Rabu (31/8) hari ini. Di awal perdagangan, indeks saham dibuka di level 7.112,36 dan menyentuh angka tertingginya di level 7.178,59.
Berdasarkan data Bursa Efek Indonesia (BEI) pada penutupan perdagangan saham hari ini, total volume saham yang diperdagangkan sebanyak 31,55 miliar saham, dengan nilai transaksi mencapai Rp 18,81 triliun dan frekuensi 1.284.392 kali. Sementara itu, 268 saham bergerak di zona hijau, 271 saham terkoreksi, dan 160 saham tak bergerak.
Selain itu, bursa Asia mayoritas berada di zona merah. Nikkei 225 turun 0,37%, Shanghai Composite turun 0,78%, dan Straits Times turun 0,70%. Sedangkan Hang Seng naik 0,03%.
Pada penutupan perdagangan, mayoritas sektor berada di zona hijau, dipimpin oleh sektor keuangan yang naik 0,90%. Adapun saham-saham di sektor keuangan mengalami kenaikan yakni PT Bank Mandiri Tbk (BMRI) yang naik 2,31% atau 200 poin menjadi Rp 8.850 per saham, PT Bank Rakyat Indonesia Tbk (BBRI) naik 1,88% atau 80 poin menjadi Rp 4.340 per saham, dan PT Bank Negara Indonesia Tbk (BBNI) naik 1,19% atau 100 poin menjadi Rp 8.525 per saham.
Sektor lain yang juga naik yakni sektor transportasi naik 0,32%, sektor infrastruktur naik 0,41%, sektor kesehatan naik 0,25%, sektor industri dasar naik 0,10%, sektor energi naik 0,08%, dan sektor industri naik 0,12%. Sedangkan sektor yang berada di zona merah yakni sektor non primer turun 0,06%, sektor primer turun 0,17%, sektor properti turun 0,41%, dan sektor teknologi turun 1,35%.
Saham yang masuk jajaran top gainers hari ini yakni :
PT Djasa Ubersakti Tbk
PT Asuransi Tugu Pratama Indonesia Tbk
PT Sigma Energy Compressindo Tbk
PT Verena Multi Finance Tbk
Saham yang masuk jajaran top losers yakni :
PT Prima Globalindo Logistik Tiga Tbk
PT Oscar Mitra Sukses Sejahtera Tbk
PT Hetzer Medical Indonesia Tbk
PT Atlas Resources Tbk