Bursa Efek Indonesia (BEI) mengumumkan PT Mitra Pack Tbk (PTMP) menjadi anggota baru indeks LQ45. Sontak, masuknya PTMP ke jajaran indeks bergengsi itu mendapat sorotan pelaku pasar.
Hal ini lantaran, nilai kapitalisasi pasar PTMP, perusahaan yang bergerak di bisnis pengemasan untuk beragam industri ini dinilai masih kecil. Selain itu, jumlah pemegang saham PTMP yang berada di kisaran 1.500 investor dan terus menurun. Perusahaan yang melantai pada 6 Maret 2023 di bursa ini sahamnya terbilang masih belum familiar bagi para pelaku pasar dibanding konstituen indeks LQ45 lainnya.
Berdasarkan data RTI Bussiness, saham Mitra Pack menguat pada pembukaan perdagangan pagi ini, Senin (29/1). Namun, sesaat kemudian sahamnya merosot 3,52% ke level Rp 274 per lembar pada pukul 09.05 WIB. Tak hanya itu, pada pukul 09.40 WIB, PTMP makin anjlok 4,93% ke level Rp 270 per lembar saham.
Apabila menilik harga sahamnya sebelum pengumuman PTMP masuk LQ45, pada perdagangan 25 Januari 2024, saham PTMP ditutup turun 0,87% ke Rp 228. Sementara pada seminggu terakhir PTMP melesat 17,39% dan melonjak 33,66% dalam sebulan terakhir.
Sebelumnya, Direktur Pengembangan BEI Jeffrey Hendrik menjelaskan masuknya PTMP ke dalam daftar LQ45 telah sesuai dengan kriteria dan parameter yang telah ditetapkan oleh BEI. Dalam menentukan perusahaan yang memenuhi syarat untuk masuk ke dalam indeks LQ45, Jeffrey menekankan adanya faktor-faktor kuantitatif dan kualitatif.
“Dari bursa tidak akan bisa membuka secara penuh terkait metodologinya, supaya tidak ada pihak-pihak tertentu yang dengan sengaja menyesuaikan untuk bisa masuk ke dalam konstituen LQ45,” kata Jeffrey kepada wartawan di Gedung Bursa Efek Indonesia, dikutip Senin (28/1).
Parameter kuantitatif yang dimaksud mencangkup nilai likuiditas, frekuensi likuiditas, dan volume likuiditas. Sementara itu, parameter kualitatif mencakup rasio fundamental, termasuk termasuk histori emiten pernah mengalami unusual market activity (UMA).
Jeffrey menegaskan bahwa PTMP telah memenuhi semua prosedur dan persyaratan yang ditetapkan oleh BEI. Hal itu termasuk persyaratan likuiditas dan pencatatan di bursa setidaknya selama enam bulan.
“Itu terpenuhi semua, artinya konstituen yang diumumkan kemarin sudah melalui proses sesuai prosedur,” ucap Jeffrey.
Syarat Masuk LQ45
Saham yang masuk ke LQ45 biasanya memiliki nilai kapitalisasi yang jumbo dan merupakan saham yang direkomendasikan untuk para investor, tidak terkecuali investor pemula. Saham LQ45 adalah terminologi investasi yang mengacu pada suatu indeks, yakni indeks LQ45, yang merupakan akronim dari liquid 45, atau dimaknai secara sederhana sebagai 45 saham yang likuiditasnya tinggi.
Saham LQ45 adalah representasi atau cerminan harga saham dari 45 emiten yang ada di BEI. Emiten yang dipilih, ditentukan berdasarkan pertimbangan likuiditas tertinggi dan kapitalisasi pasar terbesar dengan kriteria-kriteria lain yang sudah ditentukan.
- Sudah tercatat di BEI selama sekurangnya tiga bulan. Termasuk dalam 60 saham sesuai nilai transaksi di pasar saham reguler;
- Dari 60 saham yang tercatat, 30 saham yang memiliki nilai transaksi terbesar otomatis masuk dalam perhitungan saham LQ45;
- Untuk mendapatkan total 45 saham, selanjutnya dipilih 15 saham berdasarkan kriteria hari transaksi pada pasar reguler, frekuensi transaksi, serta kapitalisasi pasarnya.