IHSG Naik 0,89%, Saham PGEO, BREN hingga PGAS Top Gainer

Fauza Syahputra|Katadata
Pekerja berada di dekat layar digital yang menampilkan pergerakan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) di Bursa Efek Indonesia, Jakarta, Jumat (7/6/2024).
21/6/2024, 16.47 WIB

IHSG atau Indeks Harga Saham Gabungan  naik 0,89% ke level 6.879 pada perdagangan Jumat (21/6). PT Pertamina Geothermal Energy Tbk (PGEO), PT Barito Renewables Energy Tbk (BREN) hingga PT Perusahaan Gas Negara Tbk (PGAS) masuk jajaran top gainer atau saham dengan kenaikan tertinggi. 

Pilarmas Investindo Sekuritas menyatakan, IHSG menguat akibat tingkat suku bunga Bank Indonesia atau BI yang tetap pada level 6,25%. "Harapannya, suku bunga BI yang tetap tinggi dapat mendorong penguatan nilai tukar rupiah terhadap dolar," tulis Phintraco dalam risetnya, Jumat (21/6).

Berdasarkan data Bursa Efek Indonesia alias BEI, nilai transaksi saham Rp 18,13 triliun dengan volume 22,81 miliar saham dan frekuensi 918.926 kali.

Sebanyak 355 saham menguat, 192 terkoreksi, dan 234 tidak bergerak atau stagnan.

Kapitalisasi pasar IHSG menjadi Rp 11.751 triliun pada perdagangan Jumat (21/6).

Saham top gainer di antaranya:

  • PT Pertamina Geothermal Energy Tbk (PGEO)
  • PT Barito Renewables Energy Tbk (BREN)
  • PT Bank Jago Tbk (ARTO)
  • PT Semen Indonesia Tbk (SMGR)
  • PT Perusahaan Gas Negara Tbk (PGAS)

Sementara, saham top loser sebagai berikut:

  • PT Amman Mineral International Tbk (AMMN)
  • PT Tower Bersama Infrastructure Tbk (TBIG)
  • PT Avia Avian Tbk (AVIA)
  • PT United Tractors Tbk (UNTR)
  • PT Pabrik Kertas Tjiwi Kimia Tbk (TKIM)

Bursa saham Asia justru mayoritas melemah. Nikkei 225 turun 0,09%, Hang Seng 1,67%, dan Shanghai Composite 0,24%, sedangkan Straits Times naik 0,18%.



Reporter: Patricia Yashinta Desy Abigail