Livin' Mandiri Fasilitasi Pembelian Tiket Whoosh dan Beri Diskon 50%

ANTARA FOTO/Akbar Nugroho Gumay/rwa.
Kereta Cepat Jakarta-Bandung parkir usai peresmiannya di Stasiun Padalarang, Jawa Barat.
18/10/2023, 14.02 WIB

PT Bank Mandiri Tbk (BMRI) bekerja sama dengan PT Kereta Cepat Indonesia China (KCIC) untuk memfasilitasi pembelian tiket Kereta Cepat Whoosh melalui Livin’ by Mandiri di fitur Sukha.

Direktur Jaringan dan Retail Banking Bank Mandiri Aquarius Rudianto mengatakan, ada penawaran spesial bagi nasabah berupa diskon sebesar 50% untuk setiap rute perjalanan searah. Kepada nasabah Bank Mandiri yang mau beli tiket rute perjalanan keberangkatan Halim-Tegalluar. Asal mulanya tarif Rp 300 ribu bisa menjadi Rp150 ribu.

"Tentu penawaran ini berlangsung dengan periode terbatas dan jangan sampai terlewatkan oleh nasabah," katanya dalam keterangan resmi, Rabu (18/10).

Aquarius menyebut promo harga spesial Rp 150 ribu hanya berlangsung selama periode 17 Oktober 2023 hingga 30 November 2023. Dia berharap, kolaborasi program kerjasama ini dapat memantik antusiasme masyarakat khususnya di wilayah Jawa Barat dan DKI Jakarta untuk menjajal Kereta Cepat pertama di Asia Tenggara.

Berikut cara membeli tiket kereta cepat melalui Livin:

  • Buka aplikasi Livin’ by Mandiri
  • Pilih menu Sukha.
  • Lalu pilih kategori transportasi lalu tap menu Whoosh.
  • Selanjutnya nasabah bisa memilih rutenya. Nasabah dapat memilih keberangkatan dari Stasiun Halim menuju Stasiun Tegalluar ataupun sebaliknya.

Secara terpisah, Corporate Secretary KCIC, Eva Chairunisa, mengatakan pembelian tiket kereta cepat juga dapat dilakukan melaluli aplikasi mobile lainnya seperti BRImo dan BNI Mobile Banking dalam waktu dekat.

Eva menambahkan, berbagai promo yang dihadirkan KCIC juga merupakan bentuk upaya mendukung pemerintah untuk mengurangi kemacetan dan polusi sebagai dampak tingginya penggunaan kendaraan di jalan raya. 

Selain itu, promosi ini untuk menarik minat masyarakat untuk menggunakan transportasi publik berbasis rel khususnya mengalihkan pengguna jalan raya yang beraktivitas di jalur Jakarta - Bandung agar menggunakan kereta cepat.

 "KCIC akan menggunakan strategy dynamic pricing sehingga penerapan tarif akan mengikuti pola permintaan atau strategi perusahaan dengan menggunakan perhitungan dan kajian yang tepat," ujarnya. 

Sejak dibuka penjualan pada 14 Okt hingga tanggal 17 secara total terdapat sekitar 10.200 tiket yang sudah dipesan masyarakat, di mana 3.050 pemesanan tiket perorangan dan sekitar 7.150 lainnya merupakan pemesanan tiket rombongan.

Reporter: Patricia Yashinta Desy Abigail