Lo Kheng Hong Mengaku Bangga dengan ABM Investama Karena Faktor Ini

Foto: Dok. SBM ITB
Investor kawakan Lo Kheng Hong
Penulis: Lona Olavia
7/4/2024, 14.41 WIB

PT ABM Investama Tbk (ABMM) akhir-akhir ini menjadi ramai diperbincangkan. Adanya isu yang mengabarkan keterkaitan tersangka korupsi timah Harvey Moeis dengan kepemilikan sahamnya di emiten tambang batubara tersebut telah dibantah manajemen. Bahkan investor kawakan Lo Kheng Hong juga ikut buka suara terkait isu yang melibatkan suami dari aktris Sandra Dewi tersebut.

Di sisi lain kinerja keuangan ABMM tahun 2023 membuat Lo Kheng Hong bangga hingga ia berani mengalokasikan dananya lebih banyak untuk mempebesar kepemilikan sahamnya disana.

Langkah itu dilakukan karena menurutnya, laba ABMM lebih besar ketimbang laba emiten tambang lainnya seperti PT Amman Mineral Internasional Tbk (AMMN) milik Grup Salim dan emiten milik orang terkaya nomor satu di Indonesia Prajogo Pangestu, PT Barito Renewables Energy Tbk (BREN).

“Laba bersih ABMM tahun 2023 sebesar Rp 4,5 triliun lebih besar dari laba BREN dan AMMN, yang kapitalisasi pasar BREN Rp 926 triliun dan AMMN Rp 649 triliun,” ujar Lo Kheng Hong dikutip Minggu (7/4).

Adapun laba yang dapat diatribusikan kepada pemilik entitas induk ABMM sebesar US$ 315,62 juta pada 2023, sedangkan BREN US$ 107,41 juta dan AMMN US$ 252,14 juta.

Berdasarkan keterbukaan informasi BEI awal April ini, Lo Kheng Hong tercatat memborong 280.000 saham ABMM di harga Rp 3.810-3.860 per lembar.

Halaman: