Aksi Kemanusiaan, MIND ID Salurkan Bantuan untuk Korban Bencana Alam

Katadata
MIND ID salurkan bantuan sosial
25/1/2024, 11.20 WIB

BUMN Holding Industri Pertambangan MIND ID menyalurkan bantuan kepada korban bencana alam. Langkah ini merupakan wujud dari tanggung jawab sosial dan lingkungan (TJSL) perusahaan dalam membantu penanggulangan bencana di tingkat lokal dan nasional.

Bantuan tersebut disalurkan oleh anggota Grup MIND ID yang meliputi PT Aneka Tambang Tbk., (PTBA), PT Timah Tbk., PT Indonesia Asahan Aluminium (Inalum), PT Freeport Indonesia (PTFI), dan PT Aneka Tambang Tbk., (Antam).

"Grup MIND ID cepat tanggap merespons dan memberikan bantuan untuk warga korban bencana hidrometeorologi, khususnya yang berdomisili di wilayah operasional perusahaan. Musim penghujan seperti sekarang ini memang rawan bencana makanya MIND ID juga harus siaga, salah satunya dalam memberikan bantuan," kata Sekretaris Perusahaan MIND ID Heri Yusuf dalam keterangan tertulis, Rabu (24/1).

Salah satu anggota holding, PTBA, menyalurkan bantuan kepada warga yang menjadi korban banjir di tiga kabupaten di Sumatera Selatan, yakni Muara Enim, Musi Rawas, dan Musi Rawas Utara.

Untuk warga Muara Enim, PTBA menyalurkan bantuan dengan rincian 250 kg beras, 50 dus mie instan, 50 dus air mineral, dan makanan ringan.

Sementara warga Musi Rawas, PTBA juga menyerahkan bantuan sebanyak 250 kg beras, 50 dus mie instan, 100 dus air mineral, dan makanan ringan.

Adapun untuk warga Musi Rawas Utara, PTBA mengirimkan bantuan berupa 500 kg beras, 50 dus mie instan, 100 dus air mineral, 450 kaleng sarden, dan makanan ringan.

Bantuan diserahkan melalui Posko Dinas Sosial di masing-masing kabupaten pada 6 Januari 2024.

Halaman: