KATADATA - Didirikan empat tahun lalu, Lazada menjelma sebagai toko online raksasa terpopuler di Indonesia. Anak perusahaan Lazada Group yang berkantor pusat di Singapura itu mengungguli perusahaan e-commerce lokal. Bermodal dana mencapai US$ 686 juta, Lazada kerap disebut sebagai Amazon versi Indonesia. Menurut Head of Data Science Lazada Group, John Bern, optimalisasi big data menjadi kunci perkembangan Lazada dalam melihat potensi e-commerce.
Reporter: Widyanita