Hiburan tontonan dari India sudah cukup lama populer, termasuk di Indonesia. Sejak awal tahun 2000-an, ada beberapa televisi yang turut menayangkan film maupun serial dari India.
Tak hanya menghibur, film India biasanya mengandung banyak pelajaran hidup. Meski sangat kental dengan kehidupan orang India, kisah yang diangkat masih bisa dialami orang kebanyakan.
Ketika Amerika punya Hollywood, India juga terdapat Bollywood. Istilah tersebut menggambarkan seberapa pesatnya industri perfilman di sana. Film India cenderung diidentikan dengan lagu dan tarian khas India. Namun hal yang perlu diketahui adalah kualitas dan jalan cerita yang tidak boleh dipandang sebelah mata.
Terkait dengan itu, kali ini kami akan memberikan rekomendasi film India inspirasi yang penuh makna. Jalan cerita yang baik ditunjang dengan peran yang dibintang aktor-aktor berbakat. Berhasil merangkum dari situs Bacaterus, berikut ini ulasannya.
Film India Inspirasi
1. 3 Idiots (2009)
Film India inspirasi beraliran komedi ini sempat ramai di kalangan penggemar. Pasalnya, cerita yang lucu berhasil dicampur dengan cerita haru dan menyedihkan. Selain mengundang gelak tawa, penonton juga bisa meneteskan air mata.
3 Idiots diproduksi oleh Vinod Chopra Productions bersama sutradara handal Rajkumar Hirani. Adapun deretan aktor yang turut membintangi yaitu Aamir Khan, Madhavan, Sharman Joshi, Kareena Kapoor dan Boman Irani.
Berlatar kehidupan perkuliahan, film ini menceritakan tiga orang sahabat yang dijuluki ‘Three Idiots’ di kampus. Sepuluh tahun lalu, mereka mengemban pendidikan dan melalui banyak hal.
Salah satunya adalah Rancho, sosok yang kerap memberontak dan terkesan menimbulkan masalah kepada pihak kampus. Sebenarnya Rancho hanya ingin meluruskan bahwa kebijakan dari perguruan tinggi terlalu memberatkan mahasiswa, bahkan ada yang kehilangan nyawa hanya untuk memenuhi tugas.
Lalu ada sosok Farhan dan Raju yang tak ketinggalan membuat kegaduhan. Ketika Rancho bermasalah dengan rektor bernama Virus untuk memperjuangkan pendidikan, berbeda dengan Farhan dan Raju.
Dalam keadaan mabuk, mereka berdua menyelinap masuk ke masuk dan mengencingi rumah Virus. Kekacauan yang disebabkan membuat Virus naik pitam. Namun mereka tidak kehabisan akal untuk tetap selamat dan mempertahankan statusnya sebagai mahasiswa.
2. My Name Is Khan (2010)
Disutradarai oleh Karan Johar, film India inspirasi ini diperankan oleh aktor-aktor ternama. Di antaranya adalah Shah Rukh Khan, Kajol, Katie, Amanda Keane, Kenton Duty dan Benny Nieves. Lebih lengkapnya, My Name Is Khan diproduksi oleh Dharma Productions, Fox Searchlight Pictures dan Fox Star Studios.
Film ini bercerita tentang karakter bernama Rizwan Khan yang mengidap autis. Kebiasaannya yang paling sering dilakukan adalah membungkuk saat berjalan, meniru suara orang lain, berbicara tanpa menatap mata dan ketakutan saat berada di keramaian, tempat baru serta warna kuning.
Awalnya Rizwan dirawat oleh sang Ibu. Namun wafatnya Ibu membuat Rizwan harus pindah dan tinggal dengan Zakir. Diketahui bahwa istri Zakir adalah dosen psikologi, maka dari itu penyakit mental Rizwan diperiksa lebih lanjut.
Rizwan dinyatakan mengidap Asperger’s Syndrome. Hal tersebut membuatnya kesulitan dalam berkomunikasi. Meski begitu, Rizwan tetap berkegiatan seperti biasa. Rizwan bekerja untuk membantu adiknya menjual kosmetik.
Setelah melalui beberapa cara untuk meredam ketakutannya untuk berinteraksi dengan orang, Rizwan memutuskan untuk menikahi Mandira yang sudah memiliki anak bernama Sam.
3. Taare Zameen Par (2007)
Taare Zameen Par diproduksi oleh Aamir Khan Productions. Menariknya, film ini disutradarai dan diperankan langsung oleh Aamir Khan. Selain itu, juga ada aktor Darsheel Safary, Tisca Chopra, Vipin Sharma, Sacher Engineer dan Tanay Chheda.
Film India inspirasi satu ini bercerita tentang Ishaan yang merupakan anak berusia delapan tahun. Ishaan diketahui merupakan disleksia, dirinya kesulitan dalam membaca, menulis dan mengeja. Hal tersebut yang menyebabkan nilai akademiknya kurang baik.
Meski begitu, hal tersebut tidak menghentikan Ishaan untuk berkembang. Ishaan punya banyak imajinasi luar biasa. Selain itu, ia juga unggul di bidang seni. Hal tersebut disadari oleh salah satu guru di sekolahnya, yaitu Ram Shankar Nikumbh.
Ram dengan gigih mendampingi Ishaan untuk berlatih membaca, menulis, melukis hingga berhitung. Ishaan diajarkan dengan berbagai metode yang membuatnya lebih mudah memahami.
Atas upaya Ram, Ishaan bisa mengejar ketertinggalan akademiknya dari siswa lain. Hal ini membuktikan bahwa Ishaan tidak bodoh, melainkan pandai di bidang lain. Selain itu, disleksia juga harus segera ditangani tanpa memberikan tekanan pada sang anak.
4. Baghban (2003)
Film India inspirasi ini sudah cukup lama diproduksi oleh B. R. Films. Adapun pemeran utamanya adalah aktor ternama Amitabh Bachchan dan Hema Malini. Baghban disutradarai oleh Ravi Chopra.
Baghban bercerita tentang Raj yang memiliki anak angkat bernama Alok. Meski tak sedarah, hubungan keduanya sangat dekat. Raj kerap menghidupi Alok seperti putranya sendiri. Demikian juga dengan Alok yang berterima kasih karena Raj sudah berhasil mengantarkannya menuju sukses.
Ketika masa pensiun sudah datang, Raj memutuskan untuk tinggal dengan anak-anaknya. Dengan harapan bisa menghabiskan masa tua bersama keluarga. Sayangnya, Raj justru menelan pahit ketika anak, menantu hingga cucunya tidak memperlakukannya dengan baik.
Itulah rekomendasi dan sinopsis singkat mengenai film India inspirasi yang bisa Anda tonton. Selain alur ceritanya yang beragam, film-film tersebut juga sarat makna.