10 Film Netflix Terbaru Desember 2022 Beserta Sinopsisnya

imdb.com
Ilustrasi, film Scrooge: A Christmas Carol (2022), film Netflix terbaru Desember 2022
6/12/2022, 06.47 WIB

Memasuki Desember 2022, Netflix kembali merilis rangkaian film original yang mengesankan. Setelah sukses merilis serial Wednesday dan 1899, kini hadir film Scrooge: A Christmas Carol yang bernuansa natal serta kisah romantis dalam Lady Chatterley’s Lover.

Dari drama yang menguras air mata hingga aksi yang menegangkan, Netflix menyediakan berbagai pilihan tontonan untuk semua penggemar di Desember 2022 ini. Simak rekomendasi film Netflix terbaru Desember 2022 beserta sinopsisnya.

1. Scrooge: A Christmas Carol

Rekomendasi film Netflix terbaru Desember 2022 yang pertama yaitu Scrooge: A Christmas Carol. Dikisahkan bahwa pada Malam Natal, pengusaha kikir bernama Ebenezer Scrooge dikunjungi oleh hantu.

Ternyata, hantu tersebut merupakan mantan mitra bisnisnya, Jacob Marley. Kini, Scrooge dipaksa untuk melakukan introspeksi diri dengan meninjau masa lalu, sekarang dan masa depan. Harapannya adalah dia bisa mempelajari kesalahannya.

2. Lady Chatterley’s Lover

Lady Chatterley’s Lover merupakan film Netflix terbaru yang mengikuti kisah Lady Chatterley, seorang wanita yang lahir dengan kehidupan kaya dan istimewa.

Lady Chatterley terlibat dalam perselingkuhan yang panas dengan seorang pengawas binatang liar di perkebunan Inggris mereka. Ia menemukan hasrat dan keintiman daripada yang ia kira.

Ketika dia menyadari bahwa dia telah jatuh hati sepenuhnya, Lady Chatterley melanggar semua tradisi kerajaan dan mencari kebahagiaan dengan pria yang dicintainya.

3. Pinocchio

Pinocchio merupakan film Disney yang dirilis pada 8 September 2022. Film karya pemenang Academy Award, Guillermo del Toro, mengadaptasi kembali kisah klasik karya Carlo Collodi.

Pinocchio menceritakan kisah tentang boneka kayu yang secara ajaib hidup seperti manusia untuk memperbaiki hati seorang pemahat kayu yang berduka bernama Geppetto. Film bergenre musikal ini dibuat dengan teknik stop-motion.

4. The Volcano: Rescue from Whakaari

Film Netflix terbaru berjudul The Volcano: Rescue from Whakaari merupakan dokumenter yang berfokus pada insiden letusan gunung berapi Whakaari pada tahun 2019. Bencana alam tersebut menewaskan 22 orang.

Film ini secara mendalam menceritakan hari ketika para warga sipil melakukan hal-hal luar biasa, menempatkan peristiwa tragis ini melalui sudut pandang alam yang lebih luas. Ketabahan dan kekuatan kemanusiaan disorot secara teliti dalam dokumenter terbaru ini.

5. Glass Onion: A Knives Out Mystery

Glass Onion: A Knives Out Mystery adalah sekuel dari film Knives Out. Detektif Benoit Blanc kembali beraksi saat dia menangani kasus baru. Berlatar waktu selama pandemi COVID-19, miliarder Miles Bron dari perusahaan teknologi Alpha Industries mengadakan pesta misteri pembunuhan di mansionnya, Glass Onion, di pulau pribadinya di Yunani.

Ia mengajak lima sahabat terdekatnya. Detektif Benoit Blanc disewa oleh Helen, saudara kembar Andi, untuk menyelidiki dugaan bunuh diri saudara perempuannya satu minggu sebelumnya.

Saat seseorang ternyata tewas, Detektif Benoit Blanc mencoba mengungkap siapa pembunuhnya ini.

6. Matilda the Musical

Matilda the Musical menceritakan kisah Matilda, seorang gadis luar biasa dengan pikiran yang tajam dan imajinasi yang hidup. Ia berani menentang orang tua dan kepala sekolahnya yang menindas untuk mengubah ceritanya dan menemukan hasil yang ajaib.

7. They Cloned Tyrone

Serangkaian peristiwa mengerikan membawa tiga orang mengungkap konspirasi jahat pemerintah. They Cloned Tyrone menyajikan aksi misterius yang menarik dimana ketiga pemeran utama ditampilkan membobol fasilitas ilmiah.

Kenyataan mengerikan terungkap bahwa fasilitas tersebut melakukan eksperimen, penculikan, dan pengawasan terhadap orang berkulit hitam. Selain misteri, cerita film ini menjanjikan beberapa adegan lucu sepanjang jalan dengan dinamika dari ketiga pemeran utama.

8. White Noise

Dikisahkan bahwa Jack Gladney merupakan profesor studi Hitler di College-on-the-Hill. Ia merupakan suami dari Babette dan ayah dari empat anak. Bersama keluarganya, Jack harus menyaksikan kecelakaan kereta dahsyat yang membuang limbah kimia ke kotanya.

9. Burning Patience

Dalam film Netflix terbaru berjudul Burning Patience, Mario adalah seorang nelayan muda yang bercita-cita menjadi seorang penyair. Dia mendapat pekerjaan sebagai tukang pos untuk Pablo Neruda ketika penulis legendaris itu pindah ke tempatnya setelah diasingkan dari Chili.

10. Bardo: False Chronicle of a Handful of Truths

Seorang jurnalis terkenal dan pembuat film dokumenter Meksiko kembali ke kampung halaman mereka dan bekerja melalui krisis eksistensial. Ia dihadapi kenyataaan tentang identitasnya, hubungan keluarga, dan kebodohan ingatannya.