Selain genre romansa, film Korea tentang keluarga juga menarik untuk ditonton karena bisa jadi refleksi sikap kita terhadap keluarga. Ada pesan mendalam yang disampaikan tentang kasih sayang antara anak dan orang tua atau kakek-nenek dengan cucunya.
Film tentang keluarga yang sedih memang kerap menyentuh perasaan secara mendalam, serta menguras emosi. Meski memancing air mata namun bisa membuat seseorang lebih nyaman karena bisa mengekspresikan emosinya. Selain film Korea tentang keluarga yang memiliki jalan cerita sedih, ada juga film Korea sedih lainnya.
10 Film Korea tentang Keluarga
Menonton film sedih bisa mendorong Anda meluapkan perasaan sedih yang tengah dirasakan. Selain itu, perasaan akan terasa lebih baik, dan banyak pelajaran hidup yang bisa diambil. Berikut ini rekomendasi film Korea tentang keluarga yang sedih dan memiliki pesan mendalam.
1. Miracle in Cell No 7 (2013)
Film sedih Korea ini cukup populer karena berhasil menguras air mata para penontonnya. Tidak heran jika banyak negara termasuk Indonesia membuat versi remake-nya. Yesung harus berpisah dengan ayahnya yang memiliki keterbelakangan mental karena dituduh melakukan pembunuhan dan pelecehan kepada gadis kecil.
2. A Way Station (2021)
A Way Station 2021 mengisahkan tentang Seung Hyun dan Ji A. Seung Hyun memiliki seorang ibu penderita Alzheimer. Sementara itu, Ji A pergi ke luar kota untuk bersekolah dan bekerja namun seiring waktu, ia mengidap kanker sehingga tidak punya banyak waktu untuk hidup.
3. Pawn (2020)
Film Pawn 2020 memiliki latar waktu pada tahun 1993 di Incheon, Korea Selatan. Film Pawn 2020 menceritakan tentang seorang penagih utang yang mengambil seorang gadis kecil berusia 9 tahun sebagai jaminan karena utang ibunya.
4. My Annoying Brother (2016)
My Annoying Brother mengisahkan tentang hubungan kakak beradik. Adiknya bernama Doo Young seorang atlet nasional yang buta permanen karena cedera di kompetisi. Sementara itu, Doo Shik seorang narapidana yang berhasil bebas bersyarat karena harus menjaga adiknya.
5. Birthday (2019)
Rekomendasi film Korea tentang keluarga yang sedih selanjutnya ada Birthday 2019. Film ini mengisahkan tentang tenggelamnya Sewool Ferry yang mengangkut ratusan siswa berlibur ke pulau Jeju. Karena tragedi jni, Jung ll dan Soon Nam kehilangan putra sulungnya dan membuat hubungan antara keduanya renggang.
6. Stand by Me (2018)
Deok Gu merupakan anak laki-laki berusia 7 tahun yang tinggal bersama adik perempuannya. Deok hee bersama kakeknya tinggal di sebuah desa sedangkan ayah Deok-gu meninggal karena mengalami kecelakaan. Kakeknya harus bekerja paruh waktu untuk menghidupi kedua cucunya namun waktu kakeknya tidak lama lagi.
7. Wedding Dress (2010)
Ko Woon merupakan seorang single parent dan desainer gaun pengantin yang didiagnosis mengalami penyakit kanker stadium akhir. Ko Woon mulai mengajarkan putrinya yang berusia 9 tahun agar bisa hidup tanpanya.
8. Be With You (2018)
Woo Jin dan putranya merasa sedih karena ditinggal oleh istrinya, Soo Ah. Sebelum meninggal, Soo Ah sempat berjanji akan kembali satu tahun kemudian di awal musim hujan. Ajaibnya Soo Ah kembali di hadapan suami dan putrinya tetapi hilang ingatan.
9. Canola (2014)
Film Korea tentang keluarga sedih selanjutnya ada Canola 2014. Film ini mengisahkan tentang seorang nenek bernama Gye Choon yang sedih karena kehilangan cucu kesayangannya yaitu Hye Ji. Setelah 12 tahun berlalu, neneknya tetap setia menunggu kepulangan cucunya sampai akhirnya kembali namun dengan versi orang berbeda.
10. Cart (2014)
Cart 2014 menceritakan tentang Sun Hee, seorang ibu yang membantu suaminya mencari nafkah dengan menjadi karyawan di supermarket. Selama 5 tahun, ia mengabdi di perusahaan dan berharap bisa diangkat menjadi karyawann tetap serta bisa naik jabatan.
Namun, ia mengalami pemutusan hubungan kerja (PHK), dan memperburuk kondisi ekonominya karena anaknya membutuhkan biaya sekolah.
Film Korea Sedih Berdasarkan Kisah Nyata
Selain film sedih tentang keluarga, ada juga film Korea sedih yang diangkat dari kisah nyata, berikut 3 di antaranya kami lansir dari Rukita.co:
1. Hope (2013)
Film Hope 2013 mengangkat isu sosial mengenai kekerasan seksual yang diangkat dari kisah nyata di Korea Selatan. Kejadian ini dikenal sebagai “Nayoung Case”. Seorang anak perempuan kecil di film ini memiliki karakter ceria namun harus menanggung penderitaan mental dan fisik.
2. The Last Princess (2016)
The Last Princess 2016 menjadi film genre drama yang diangkat dari novel berdasarkan kisah nyata dengan judul “Deokhyeongjoo”. Film ini mengisahkan kehidupan putri terakhir dari kerajaan Joeson 1925 yang dipaksa harus pisah dengan keluarganya.
3. Han Gong Ju (2013)
Film Han Gong Ju 2013 diangkat dari kisah nyata. Film ini mengisahkan peristiwa Miryang Gang tahun 2004 yaitu kasus pemerkosaan yang dilakukan oleh geng siswa SMU di Miryang. Kejadian ini berlangsung selama 11 bulan.
10 film Korea tentang keluarga sedih ini menarik untuk ditonton karena memiliki pesan dalam. Selain, film tentang keluarga, ada juga beberapa film Korea menarik lainnya yang diangkat dari kisah nyata, di antaranya Hope, The Last Princess, Han Gong Ju.