Deretan film komedi Indonesia bisa menjadi rekomendasi untuk Anda saat hari berjalan sulit dan melelahkan, sehingga bisa menyegarkan tubuh dan pikiran. Menonton film komedi, memang bisa jadi aktivitas santai untuk menikmati waktu bersama keluarga.
Ada banyak rekomendasi film komedi Indonesia yang bisa menjadi pilihan tontonan. Mulai dari komedi yang dibalut dengan cerita romansa hingga drama. Semuanya cocok ditonton sebagai penghibur lelah karena aktivitas sehari-hari.
Rekomendasi Film Komedi Indonesia
Deretan film komedi Indonesia ini cukup menghibur dan lucu sehingga bisa dipertimbangkan:
1. Cek Toko Sebelah 2
Film Cek Toko Sebelah 2 merupakan sekuel film sebelumnya yang dirilis pada tahun 2016. Melanjutkan film pertama, Cek Toko Sebelah 2 menceritakan tentang Erwin yang ingin melamar pacarnya bernama Natalie namun terkendala oleh tuntutan dari calon mertua.
Adapun di sisi lain, Koh Afuk mendesak Yohan dan Ayu agar cepat memiliki anak. Konflik internal yang terjadi di dalam kerluarga mereka diperankan dengan aksi penuh komedi sehingga berhasil membuat penonton tertawa lepas.
2. Srimulat: Hil yang Mustahal (2022)
Rekomendasi film komedi Indonesia berikutnya yaitu Srimulat Hil yang Mustahal Babak menceritakan tentang perjalanan grup lawak legendaris asal Surakarta yang populer pada tahun 80 an. Melalui film ini, penonton diajak melihat perjalanan grup srimulat ke ibu kota yang tidak berjalan mulus.
Penonton juga akan disajikan dengan sejumlah ide dasar komedi yang menjadi trademark sampai saat ini. Tingkah kocak dari anggota grup srimulat sukses menghibur penontonnya.
3. Naga Naga Naga (2022)
Naga Naga Naga merupakan sekuel film Nagabonar Jadi 2 (2007). Petualangan para Naga tidak habis-habisnya membuat penonton terhibur. Sekuel baru Nagabonar Jadi 2 (2007) ini menceritakan tentang Naga bersama putra dan cucunya.
Dalam film ini, Naga mulai merasa ada hal yang salah dengan sikan Monaga,cucunya. Kasih sayang Naga kepada cucunya yang berlebihan membuat Bonaga bingung. Sementara itu, di sisi lain sikap buruk Monaga memicu pertengkaran antara ayah dan ibunya.
4. Gara-Gara Warisan (2022)
Film Gara-Gara Warisan (2022) menceritakan tentang persaingan tiga saudara untuk memperebutkan warisan milik Dahlan (Yayu Unru), ayahnya. Dahlan pun memberikan tantangan kepada anak-anaknya untuk mengurus guest house keluarga dan pemenangnya ditentukan oleh staf guest house.
Karena itu, anak-anak Dahlan harus mampu menunjukan kepemimpinan yang baik di mata para staf. Tantangan tersebut menyebabkan Adam (Oka Antara), anak sulung Dahlan menyalahkan sikap keras ayahnya untuk sejumlah kegagalan dalam hidup hingga resign dari pekerjaannya.
5. I Need You Baby (2022)
Film drama komedi Indonesia I Need You Baby (2022) menceritakan tentang sepasang suami istri bernama Beno dan Cathy yang telah menikah 5 tahun namun belum dikaruniai anak. Sementara itu, orang tua Cathy mengancam anaknya untuk menceraikan Beno apabila istrinya belum hamil selama satu tahun kedepan.
Mendapat tekanan tersebut, Caty justru mengambil jalan yang salah yaitu menyewa bayi milik majikan dari seorang pramusiwi bernama Juwi. Karena tindakannya tersebut, timbullah sejumlah kejadian di luar kendali Cathy dan Beno. Pertanyaannya apakah mereka berdua bisa mengatasi masalah tersebut?
6. Mendarat Darurat (2022)
Mendarat Darurat (2022) menceritakan kisah tentang seorang suami yang dikabarkan jadi korban kecelakaan pesawat padahal ia sedang bersama selingkuhannya. Film bergenre komedi percintaan ini disutradarai oleh Pandji Pragiwaksono.
Film Mendarat Darurat (2022) menceritakan kisah kehidupan sepasang suami istri. Glen dan Maya merupakan pasangan suami istri yang telah lama menjalin kisah asmara dan awalnya memang terlihat romantis.
7. Ngeri-ngeri Sedap (2022)
Ngeri-ngeri Sedap (2022) baru saja tayang di bioskop dan langsung diperbincangkan di media sosial. Ngeri-ngeri Sedap merupakan adaptasi dari novel yang ditulis oleh sutradaranya. Adapun kisahnya menceritakan empat saudara yang memutuskan hidup di perantauan.
Sebagai ibu, Marlina merasa rindu dengan anak-anaknya yang meninggalkannya di kampung. Ia membuat skenario agar anaknya mau pulang ke Medan meski akhirnya gagal. Rahasia Marlina selama ini pun diketahui oleh anak-anaknya.
Deretan rekomendasi film komedi Indonesia memang cukup berhasil membuat penonton tertawa. Tingkah para pemain yang lucu berhasil mencairkan suasana. Seketika penat karena aktivitas sehari-hari pun hilang.