Sinopsis film Kembang Api diadaptasi dari perjalanan Sukma, Anggun, Raga dan Fahmi yang berencana untuk mengakhiri hidupnya secara bersama-sama. Mereka bertemu di sebuah gudang yang menyimpan satu bola raksasa berisi ratusan kembang api yang disiapkan sebagai cara mengakhiri hidup.
Film Kembang Api ini dirilis Falcon Pictures dan disutradari oleh sutradara ternama, Herwin Novianto. Filmnya sudah mulai tayang hari ini, 2 Maret 2023. Herwin Novianto merupakan sutradara yang telah meraih penghargaan Citra Award for Best Director pada Festival Film Indonesia 2012.
Film Kembang Api merupakan remake dari film 3FT Ball and Souls dari Jepang. Film Kembang Api mengangkat isu kesehatan mental sebagai tema utama. Film ini sekaligus sebagai media kampanye mengenai kesehatan mental yang ditujukan untuk masyarakat luas. Karena itu, diharapkan bisa diterima dengan baik oleh masyarakat Indonesia.
Sinopsis Film Kembang Api
Gagal mengakhiri hidup, mereka menceritakan permasalahan hidup yang menjadi latar belakang untuk bunuh diri. Setiap kali salah satu di antara mereka coba menyalakan kembang api, justru kembali ke tempat pertama kali bertemu.
Sinopsis film Kembang Api ini menceritakan Sukma, seorang istri yang kehilangan anaknya dan tidak bisa menerima kenyataan sehingga membuatnya ingin mengakhiri hidup. Sementara itu, Raga merupakan seorang pria yang mengalami masalah besar dalam kehidupannya hingga titik terendah sehingga ingin menyudahi hidup.
Adapun Anggun merupakan seorang siswi SMA yang kerap mengalami perundungan di sekolahnya. Terakhir, Fahmi merupakan seorang lelaki yang memiliki masalah kesehatan mental parah dan perakit bola kembang api.
Mereka bertemu secara online dan berencana mengakhiri hidup dengan menggunakan ratusan kembang api yang disiapkan oleh Fahmi di suatu gudang. Raga dan Sukma datang terlebih dahulu dan tampak yakin dengan kembang api yang sudah disiapkan.
Sementara itu, Anggun datang terlambat. Dalam sinopsis film Kembang Api ini, Fahmi, Sukma dan Raga membujuknya untuk membatalkan rencananya karena usianya masih muda. Namun Anggun menolak dan memaksa meledakan kembang api tersebut.
Fahmi menduga kehadiran Anggun sebagai penyebab kejadian aneh tersebut. Ia terus berusaha meyakinkan Anggun untuk membatalkan niatnya. Perlahan mereka menyadari apa yang terjadi di gudang tersebut sehingga usaha mereka selalu gagal dan kejadian sama terus terulang.
Menyadari ada sesuatu yang tidak beres, Anggun, Raga, Sukma dan Fahmi mencoba untuk mencari tahu mengapa bola raksasa tersebut tidak bisa membuat mereka mengakhiri hidup. Apakah mereka berhasil mengakhiri hidup atau membatalkan keinginannya?
Daftar Pemain Film Kembang Api
Film bioskop terbaru Kembang Api dibintangi oleh sederet artis ternama seperti Donny Damara, Marsha Timothy, Ringgo Agus Rahman, Vino G. Bastian, Hanggini dan sederet pemain pendukung lainnya. Tokoh dalam film Kembang Api ini memiliki latar belakang dan karakter berbeda sehingga sudut pandang setiap pemain mampu menarik perhatian penonton.
Salah satu pemainnya ada Marsha Timothy yang berperan sebagai seorang ibu depresi. Sementara itu, Ringgo Agus berperan sebagai sosok yang telah putus asa menjalani hidup. Sedangkan Hanggini berperan korban bullying, berikut daftar pemain selengkapnya:
1. Marsha Timothy berperan sebagai Sukma
2. Ringgo Agus Rahman berperan sebagai Raga
3. Donny Damara berperan sebagai Fahmi
4. Hanggini berperan sebagai Anggun
5. Vino G. Bastian berperan sebagai Anton
6. Imelda Therinne bereperan sebagai ibunya Anggun
7. Putri Patricia berperan sebagai Ismi
8. Rachel Hwadi Zaverio berperan sebagai Andien
Sinopsis film Kembang Api membahas beragam persoalan seperti putus asa, depresi hingga kesehatan mental yang rasanya mewakili perasaan banyak orang. Dengan menonton filmnya, Anda bisa termotivasi untuk terus semangat menjalani hidup dan tidak menyerah.