6 Weton Tibo Loro ini Kerap Menghadapi Situasi Hidup Sulit

Unsplash
Weton Tibo Loro
Penulis: Anggi Mardiana
Editor: Safrezi
8/7/2024, 19.56 WIB

Weton tibo loro diprediksi akan mengalami peningkatan signifikan dalam kehidupannya tahun ini. Tibo loro berarti mereka telah melewati beragam rintangan dan cobaan, sehingga siap menyambut kemakmuran dan masa kejayaan di masa mendatang.

Berdasarkan primbon Jawa, weton tibo loro adalah sosok yang mudah sakit dan selalu menghadapi banyak kesulitan dalam kehidupan.

Namun, ia dapat membalikkan keadaan dengan mudah, apabila menemukan waktu yang tepat. Dengan karakteristik yang dimiliki, mereka dapat bangkit bersinar dengan rezeki yang dimilikinya.

Fungsi dan Penggunaan Weton Jawa

Weton Jawa (Freepik.com)

Weton Jawa dikaitkan dengan istilah sedulur papat lima pancer yang artinya arah kehidupan. Terdiri atas 5 arah dalam diri seseorang, yakni Kidul, Lor, Wetan, Kulon dan Pancer (Tengah). Mengutip situs Primbon, tengah artinya pusat kosmis (semesta) manusia Jawa.

Arah kiblatnya berkaitan dengan perjalanan hidup manusia yang selalu ditemani oleh sedulur papat lima pancer. Sedulur papat memiliki arti Getih, Puser, Kawah dan Adhi Ari-ari. Sementara kata pancer adalah ego atau manusia itu sendiri. 

Dalam kepercayaan Jawa, arti suatu peristiwa yang terjadi pada hari tertentu bisa diramal dengan menelaah peristiwa itu. Telaah ini dilakukan dalam siklus hari dalam kalender tradisional. Catatan fenomena alam ini memiliki pola yang telah diuji berulang secara empiris lalu ditata jadi sistem penanggalan.

Bagi masyarakat Jawa, weton banyak digunakan untuk memperingati hari kelahiran, perhitungan jodoh, ritual adat dan hari baik. Penggunaan weton yang paling populer ialah melihat suatu hubungan percintaan, apakah dapat baik-baik saja atau tidak.

6 Weton Tibo Loro Dalam Primbon Jawa

Weton Tibo Loro (Unsplash)

Dengan memahami potensi masing-masing weton, kita dapat mempersiapkan diri untuk menyambut tahun yang penuh keberuntungan. Berikut macam-macam weton tibo loro:

1. Weton Senin Legi

Orang yang lahir pada Senin legi cenderung memiliki watak yang mudah bergaul dan tenang. Mereka menjaga hubungan baik dengan orang sekitar, mencari keseimbangan dalam hidup dan menghindari konflik.

2. Weton Minggu Wage

Weton Minggu wage dikenal sebagai pribadi yang pemberani dan penuh kasih sayang, serta hangat. Weton Minggu Wage pada tahun 2024 diyakini bakal meraih kemakmuran dan kesuksesan.

3. Weton Jumat Kliwon

Pemilik weton Jumat kliwon dikaitkan dengan pesona yang kuat, mirip cahaya rembulan. Mereka juga diprediksi akan mencapai kemakmuran tahun ini.

4. Weton Sabtu Legi

Seseorang yang lahir pada Sabtu Legi, cenderung memiliki keberuntungan dalam hal keuangan. Mereka pandai mengelola keuangan dan berhati-hati dalam mengambil keputusan.

5. Weton Minggu Pahing

Pemilik weton Minggu pahing memiliki sifat seperti bulan yang bersinar di tengah kegelapan. Mereka memiliki kecerdasan tinggi dan cenderung pendiam.

6. Weton Rabu Pon

Weton tibo loro berikutnya, yaitu Rabu pon. Mereka memiliki sifat penerang untuk orang lain, jiwa sosial tinggi dan terkenal ekstrovert.

Itulah macam-macam weton tibo loro yang diprediksi dapat bangkit setelah melewati situasi sulit. Prediksi weton dalam primbon Jawa masih banyak diyakini oleh masyarakat Jawa untuk melihat gambaran kehidupan yang mungkin terjadi ke depannya berdasarkan hari dan pasaran kelahiran.