5 Rekomendasi Buku Filsafat Ini Menarik untuk Dibaca

Katadata
Ilustrasi Rekomendasi Buku Filsafat
Penulis: Tifani
Editor: Intan
19/12/2022, 18.55 WIB

Filsafat adalah sebuah ilmu dasar yang berkaitan dengan eksistensi, pengetahuan, nilai, akal, pikiran dan bahasa. Filsafat merupakan ilmu umum yang bisa diterapkan dalam kehidupan sehari-hari.

Rekomendasi Buku Filsafat

Istilah filsafat sendiri berasal dari bahasa Yunani, yaitu "philein” yang mengandung arti “cinta” dan "sophos" dalam artinya "hikmat atau kebijaksanaan". Oleh karena itu, filsafat sering kali disebut sebagai jalan menuju kebijaksanaan.

Filsafat adalah ilmu pengetahuan yang menyelidiki segala sesuatu yang ada secara mendalam dengan mempergunakan akal sampai pada hakikatnya. Dikutip dari buku Filsafat Ilmu (2011) oleh Drs.A. Susanto, M.Pd., belajar tentang filsafat bisa membantu untuk berpikir lebih kritis.

Selain itu membaca buku filsafat dapat membuka cara pandang menjadi lebih luas, dan mengontrol pikiran serta emosi sebelum melakukan sebuah tindakan. Dikutip dari laman gramedia.com, berikut rekomendasi buku filsafat yang menarik untuk dibaca.

1. Dunia Sophie

Rekomendasi buku filsafat yang pertama adalah Dunia Sophie. Buku filsafat yang satu ini ditulis oleh Jostein Gaarder.

Buku ini terbit pada 2 Desember 1991, dan memiliki 518 halaman. Buku Dunia Sophie ini cocok bagi anda yang ingin mempelajari cabang keilmuan filsafat.

Salah satu rekomendasi buku filsafat ini menceritakan tentang kisah seorang gadis remaja bernama Sophie, dia bertemu dengan seorang pria misterius bernama Alberto Knox.

Pertemuannya dengan Knox membuat Sophie mulai mempelajari filsafat. Ajaran dan nilai-nilai filsafat digambarkan oleh sang penulis melalui aktivitas dan kehidupan sehari-hari Sophie.

Pengetahuan mengenai filsafat yang mudah untuk dipahami dituliskan dengan kalimat yang ringan melalui buku ini. Dalam buku ini, Sophie banyak memberikan pelajaran tentang filsafat abad pertengahan hingga bagaimana Sophie mencari jawaban atas pertanyaan-pertanyaan yang muncul dibenaknya.

Meskipun pada beberapa bagian, novel ini terkesan tidak masuk akal, Dunia Sophie masih menjadi salah satu rekomendasi buku filsafat untuk pemula terbaik karena mudah dipahami.

2. Philosophy 101

Rekomendasi buku filsafat selanjutnya ialah Philosophy 101 dari Plato dan Socrates hingga Etika dan Metafisika, Primer Penting tentang Sejarah Pemikiran.

Buku yang ditulis langsung oleh Paul Kleinman, dan diterbitkan oleh Adams Media. Buku ini terbit pada tanggal 18 September 2013, dan memiliki 384 halaman.

Buku filsafat ini cocok untuk pemula yang mulai mempelajari tentang filsafat. Sebab, buku Philosophy 101 mengemas kajian filsafat secara ringkas dan ringan, sehingga mudah untuk dipahami.

Buku ini bisa memberikan pemahaman dengan baik. Buku Philosophy 101 dapat diibaratkan sebagai pengantar ilmu filsafat karena memberikan secara umum ajaran dan perkembangan pemikiran filsafat.

3. Pengantar Filsafat

Rekomendasi buku filsafat selanjutnya adalah Pengantar Filsafat yang ditulis oleh K Bertens, Johanis Ohoitimur, dan Mikhael Dua. Buku ini diterbitkan oleh Kanisius pada tahun 2018.

Buku Pengantar Filsafat mampu memberikan pemahaman secara umum mengenai filsafat bagi orang-orang yang ingin mempelajarinya. Meskipun buku ini hanya sebagai pengantar tetapi isi dari buku ini membuat pandangan filsafat secara komprehensif.

Pengantar Filsafat diibaratkan juga sebagai terowongan yang dapat mengantar para pembacanya untuk mulai mengenal filsafat. Pembahasan atau penjelasan pada buku ini dibuat secara ringan, sehingga pembaca sangat mudah untuk memahami.

Buku ini sangat lah cocok untuk digunakan saat mulai mendalami ilmu filsafat agar mudah dimengerti. Pengantar Filsafat menyediakan banyak sekali pembahasan yang menarik, untuk dipelajari lebih lanjut.

4. Dari Socrates ke Satre

Buku filsafat yang satu ini tidak boleh ketinggalan, yakni buku yang ditulis oleh T.Z.Lavine. Dari Socrates ke Satre menjadi salah satu rekomendasi buku filsafat yang memaparkan pemikiran para filsuf dari zaman ke zaman. Pembahasannya mengenai perkembangan filsafat barat di era Plato hingga akhirnya pada saat paham Marxisme mulai mendominasi sepertiga dunia.

Buku filsafat ini juga membahas mengenai kehidupan filsuf Barat dalam lingkungan historis dan intelektual yang memengaruhi pandangan dan pemikiran para filsafat tersebut. Dari Socrates ke Satre ini sangat cocok sebagai bacaan untuk pemula yang ingin mengenal pemikiran para filsuf Barat secara runtut.

Dengan bahasa yang mudah dipahami dan dimengerti menjadikan buku ini sangat digemari oleh para pemula ilmu filsafat.

5. Sejarah Filsafat

Rekomendasi buku filsafat yang terakhir merupakan karya dari A.C.Grayling. Buku Sejarah Filsafat diterbitkan oleh Penguin Books, pada 20 Juni 2019.

Buku yang satu ini merupakan buku yang wajib dibaca untuk anda yang ingin mulai mempelajri ilmu filsafat. Sesuai dengan namanya, buku ini memberikan penjelasan mengenai sejarah perkembangan aliran filsafat dari berbagai negara.

Tidak usah khawatir karena buku ini akan mengantar pembacanya dari zaman Buddha, Konfusius, dan Socrates melalui penangkapan pikiran Eropa oleh agama Kristen, dari Renaisans dan Pencerahan hingga Mill, Nietzsche, Sartre dan, akhirnya, filsafat hari ini.

Selain itu juga , buku sejarah filsafat ini membahas mengenai tradisi filosofis besar India, Cina, dan dunia Persia-Arab, dan lain-lain. Buku ini membantu para pembaca untuk memahami sejarah perkembangan pemikiran filsafat.

Buku ini juga berdasarkan penelitian dan survei yang mendukung penjelasan tersebut. Buku ini dikemas dengan gaya bahasa yang mudah dipahami, oleh sebab itu, buku sejarah filsafat ini sangat cocok untuk menjadi buku bacaan bagi para pemula di bidang filsafat.