Penyanyi Sezairi Sezali Tampil di Java Jazz: Mimpi Jadi Kenyataan

Instagram/Sezairi
Pelantun balada “It’s You”, Sezairi Sezali akan tampil di Java Jazz 2023.
Penulis: Amelia Yesidora
Editor: Yuliawati
9/3/2023, 13.00 WIB

Pelantun balada “It’s You”, Sezairi Sezali akan menjadi salah satu penampil di Java Jazz 2023. Penyanyi asal Singapura ini mengatakan panggung Java Jazz merupakan salah satu mimpinya sejak di bangku kuliah.

Sezairi bercerita dia dan teman-temannya selalu bersemangat menyambut festival ini. Tiap tahun, ia dan teman-temannya akan berkumpul dan berdiskusi, siapa kira-kira yang akan datang menonton Java Jazz Festival.

“Jadi tiap tahun saya datang ke Jakarta, dan sekarang berhasil menjadi penampil. Ini adalah mimpi yang menjadi nyata,” ujar lelaki berusia 35 tahun ini, dalam konferensi pers yang diadakan di Hard Rock Cafe Jakarta, Rabu (8/3),

Sezairi sendiri bukanlah nama baru di belantika musik Negeri Singa. Ia memiliki latar belakang akademis sebagai mahasiswa jurusan produksi musik di LASALLE College of the Arts. Di tahun yang sama dengan kelulusannya dari LASALLE, ia berhasil keluar sebagai jawara Singapore Idol 2019.

Album debutnya, “Take Two”, riilis pada Juni 2010, hingga kemudian dikontrak Sony Music Singapura pada 2014. Dengan kontrak ini, Sezairi merilis EP dengan namanya dan berisi singel hit perdana, “Fire to The Floor”.

Lagu It’s You pun sudah dirilis sebagai singel pada 2018, namun dirilis kembali sebagai EP pada 2020. Bagai berkah pandemi, balada tersebut justru sukses luar biasa berkat viral di TikTok pada 2021. Alhasil, “It’s You” pernah bertengger di berbagai tangga lagu; Spotify Global Viral, Apple Music Indonesia Top 100, hingga posisi puncak Indonesia YouTube Music.

Java Jazz Festival ke-18 tahun ini akan diadakan di JI Expo Kemayoran, Jakarta, dari 2-4 Juni. Sudah ada 25 musisi lokal dan mancanegara yang dipastikan akan hadir dalam gelaran tersebut. Tiket harian pun sudah tersedia di laman Java Jazz dengan harga Rp 625 ribu. Meski begitu, belum ada tanggal pasti dari penyelenggara kapan Sezairi akan tampil.

Adapun pengisi special show adalah The Chicago Experience feat Danny Seraphine dan Jeff Coffey pada Jumat, 2 Juni. Besoknya, gitaris dan komposer Cory Wong yang akan mengisi special show. Hari terakhir, musisi yang dijuluki Dewa Pop Muda oleh GQ, MAX akan tampil pada special show Sabtu, 4 Juni.

“Tapi ini masih belum semua (musisi yang akan tampil), akan ada lebih dari 100 musisi yang tampil,” ujar Nikita Dompas, anggota tim program Java Festival Production.

Reporter: Amelia Yesidora