Gaji data scientist di Indonesia menjadi pertanyaan kerap diajukan oleh para calon profesional yang tertarik dalam bidang ini. Dalam industri teknologi dan informasi yang terus berkembang pesat, permintaan data scientist semakin tinggi.
Profesi data scientist juga semakin diminati di Indonesia seiring dengan perkembangan teknologi dan pertumbuhan industri data. Data scientist merupakan seorang profesional yang mengumpulkan, menganalisis dan menginterpretasikan data untuk menghasilkan wawasan bisnis bagi perusahaan.
Dalam artikel ini, akan dibahas mengenai faktor-faktor yang mempengaruhi gaji data scientist di Indonesia, serta gambaran rentang gaji yang bisa didapatkan didapatkan oleh data scientist melalui ulasan berikut.
Faktor yang Mempengaruhi Gaji Data Scientist
Salah satu aspek yang menarik bagi calon data scientist yaitu besaran gaji yang ditawarkan dalam industri ini. Pada umumnya, gaji seseorang di perusahaan ditentukan oleh beberapa faktor. Berikut faktor yang memengaruhi gaji seorang data scientist di Indonesia:
1. Pengalaman Kerja
Seperti halnya dalam banyak profesi lainnya, pengalaman kerja memiliki dampak yang signifikan terhadap besaran gaji data scientist. Semakin banyak pengalaman yang dimiliki oleh seorang data scientist, semakin tinggi juga kemungkinan mereka mendapatkan gaji yang tinggi.
Pengalaman kerja akan memperkaya pengetahuan dan keterampilan seorang data scientist. Seorang data scientist yang memiliki pengalaman kerja yang lama akan lebih efektif dalam menganalisis data dan memberikan wawasan bisnis yang berharga bagi perusahaan.
Beberapa perusahaan akan memberikan gaji kepada seseorang yang bekerja di perusahaan berdasarkan tingkatan atau jenjang karirnya. Tingkatan atau jenjang karir biasanya terbagi atas level junior atau fresh graduate dan level senior atau ahli.
2. Tingkat Pendidikan
Tingkat pendidikan juga memainkan peran penting dalam menentukan gaji data scientist. Gelar sarjana di bidang ilmu komputer, statistik matematika atau bidang terkait seringkali menjadi syarat minimum untuk masuk ke dalam industri ini.
Semakin tinggi tingkat pendidikan seorang data scientist seperti gelar magister atau doktor maka semakin tinggi juga potensi gaji yang bisa diterima. Bagi Anda yang ingin mendapat gaji besar sebagai data scientist, bisa mengambil gelar magister atau doktor sesuai jurusan.
3. Industri dan Lokasi Geografis
Industri tempat seorang data scientist bekerja cukup berpengaruh terhadap besaran gaji. Industri memiliki tingkat kompleksitas dan skala operasional yang tinggi seperti keuangan, teknologi, dan konsultasi cenderung memberikan gaji lebih tinggi bagi data scientist.
Selain itu, lokasi geografis juga bisa mempengaruhi gaji data scientist. Kota-kota besar seperti Jakarta, Surabaya dan Bandung biasanya menawarkan gaji yang lebih tinggi dibandingkan daerah-daerah lain di Indonesia, hal ini karena adanya aturan upah minimum suatu daerah.
4. Kemampuan Teknis dan Keterampilan Lainnya
Kemampuan teknis yang kuat dalam bidang mengolah data besar, pemrograman, analisis matematika dan statistic merupakan modal bagi seorang data scientist. Selain itu, kemampuan visualisasi data dan pemahaman algoritma juga penting dimiliki.
Tidak hanya itu, keterampilan komunikasi yang baik, kemampuan dalam mengomunikasikan temuan analisis secara efektif dan kemampuan bekerja dalam tim bisa meningkatkan peluang seorang data scientitst mendapatkan gaji lebih tinggi.
Perkiraan Gaji Data Scientist di Indonesia
Meskipun tidak ada angka pasti mengenai gaji data scientist di Indonesia, kita bisa memberikan perkiraan berdasarkan penelitian dan informasi yang tersedia. Perkiraan ini bisa memberikan gambaran umum mengenai kisaran gaji yang diharapkan data scientist di Indonesia:
1. Junior Data Scientist
Melansir dari laman Pacmann.io, gaji seorang data scientist junior di Indonesia berkisar di antara Rp 10 juta hingga Rp 25 juta per bulan. Ini bergantung pada faktor industri, lokasi, dan tingkat pendidikan. Seorang junior data scientist biasanya memiliki pengalaman kerja 0-2 tahun.
2. Senior Data Scientis
Mengutip Glassdoor.com, gaji seorang senior data scientist di Indonesia rata-rata sebesar Rp 17.906.726 per bulan. Seorang senior data scientist biasanya memiliki pengalaman kerja antara 3-6 tahun. Gaji ini tentunya bisa meningkat dengan adanya gelar yang lebih tinggi atau di industri yang lebih maju.
3. Data Scientist Level Manajer atau Lead
Seorang data scientist yang sudah mengemban posisi manajer atau leader merupakan posisi yang lebih tinggi dalam hierarki perusahaan. Gaji seorang data scientist manajer di Indonesia, dilansir dari laman Glassdor.com, bisa mencapai Rp 55.892.204 per bulannya. Gaji ini bergantung pada industri dan tanggung jawab.
Gaji data scientist di Indonesia dipengaruhi oleh beberapa faktor seperti pengalaman kerja, tingkat pendidikan, industri, lokasi, kemampuan dan keterampilan. Penting bagi para calon data scientist untuk terus mengasah keterampilan dan pengetahuan guna memperoleh kompensasi yang sesuai.