Menilik Formasi PPPK ESDM dan CPNS 2023 serta Link Pendaftarannya

Wikipedia
Ilustrasi, logo Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral.
Penulis: Anggi Mardiana
Editor: Agung
25/9/2023, 13.36 WIB

Kementerian ESDM membuka formasi PPPK ESDM dan CPNS sebanyak 244 formasi pada tahun 2023 ini. Terdiri atas 4 CPNS Dosen, 190 PPPK Teknis dan 50 PPPK Tenaga Kesehatan. Sementara total formasi yang disediakan pemerintah mencakup 572.474 calon ASN yang terdiri atas CPNS dan PPPK.

Dari seluruh formasi yang disediakan oleh Kementerian ESDM terbagi menjadi 3 jenis yang dapat dilamar untuk CPNS dan PPPK. Ada formasi CPNS untuk Asisten Dosen Ahli, 190 PPPK Teknis dan 50 PPPK Tenaga Kesehatan yang sudah disiapkan.

Daftar Formasi PPPK ESDM 2023

Formasi PPPK ESDM (Fin.co.id)

PPPK Tenaga Teknis dibuka untuk lulusan SMA, SMK, D-lll, D-lV dan S-1. Berikut rincian formasi PPPK ESDM 2023 mengutip Esdm.go.id:

1. Tenaga Teknis

  • Analis Hukum
  • Analis Data Ilmiah
  • Analis Kebijakan
  • Penguji Mutu Barang
  • Perencana, Penerjemah
  • Bahasa Inggris
  • Pranata Hubungan Masyarakat
  • Analis Sumber Daya Manusia Aparatur
  • Arsiparis
  • Asesor SDM Aparatur
  • Pamong Budaya
  • Instruktur
  • Pranata Komputer
  • Pranata Laboratorium Pendidikan
  • Pustakawan
  • Surveyor Pemetaan
  • Widyaiswara dan Pengamat Gunung Api

2. Formasi Tenaga Kesehatan

Formasi PPPK ESDM 2023 tersedia untuk tenaga kessehatan yang nantinya akan ditempatkan di unit lingkungan Kementerian ESDM menyesuaikan kebutuhan unit organisasi masing-masing. Berikut formasi tenaga kesehatan PPPK ESDM 2023:

  • Apoteker
  • Perawat
  • Terapis Gigi dan Mulut
  • Dokter
  • Dokter Gigi
  • Asisten Apoteker

Jadwal CPNS dan PPPK Kementerian ESDM Tahun 2023

jadwal CPNS dan PPPK 2023 (ANTARA FOTO/Destyan Sujarwoko/foc.)

Meski prosesnya bersamaan, jadwal penerimaan CPNS dan PPPK terkadang ada perbedaan. Berikut jadwal selengkapnya:

1. Jadwal CPNS 2023

  • Pengumuman seleksi CPNS: 16-30 September 2023
  • Pendaftaran CPNS: 17 September -6 Oktober 2023
  • Seleksi administrasi: 17 September-9 Oktober 2023
  • Pengumuman hasil seleksi administrasi: 10-13 Oktober 2023
  • Masa sanggah: 14-16 Oktober 2023
  • Jawab sanggah: 14-18 Oktober 2023
  • Pengumuman pasca sanggah: 17-23 Oktober 2023
  • Penarikan data final: 24-26 Oktober 2023
  • Penjadwalan SKD CPNS: 27-30 Oktober 2023
  • Pengumuman waktu, daftar peserta dan tempat Seleksi Kompetensi Dasar CPNS: 31 Oktober-3 November 2023
  • SKD CPNS: 4-13 November 2023
  • Pengolahan hasil nilai Seleksi Kompetensi Dasar CPNS: 11-14 November 2023
  • Pengumuman hasil Seleksi Kompetensi Dasar CPNS: 15-17 November 2023
  • Masa sanggah: 18-20 November 2023
  • Jawab sanggah: 18-22 November 2023
  • Pengolahan nilai Seleksi Kompetensi Dasar hasil sanggah: 21-25 November 2023
  • Pengumuman pasca sanggah: 22-27 November 2023
  • Pelaksanaan Seleksi Kompetensi Dasar non CAT: 28 November-17 Desember 2023
  • Pemetaan titik lokasi Seleksi Kompetensi Dasar dengan CAT: 28-30 November 2023
  • Pemilihan lokasi Seleksi Kompetensi Dasar CPNS dengan CAT oleh peserta seleksi: 1-3 Desember 2023
  • Penarikan data final: 4-5 Desember 2023
  • Penjadwalan SKB CPNS dengan sistem CAT: 6-7 Desember 2023
  • Pengumuman waktu, daftar peserta dan tempat SKB CPNS dengan sistem CAT: 8-10 Desember 2023
  • Pelaksanaan Seleksi Kompetensi Dasar dengan CAT: 11-17 Desember 2023
  • Integrasi nilai Seleksi Kompetensi Dasar dan SKB: 18-30 Desember 2023
  • Pengumuman lulus: 31 Desember 2023 – 7 Januari 2024
  • Masa sanggah: 8-10 Januari 2024
  • Jawab sanggah: 8-14 Januari 2024
  • Pengolahan nilai hasil sanggah: 10-15 Januari 2024
  • Pengumuman kelulusan setelah masa sanggah: 11-17 Januari 2024
  • Pengisian DRH Nomor Identitas Pegawai Negeri Sipil (NIP) : 18 Januari-16 Februari 2024
    Usul penetapan Nomor Identitas Pegawai Negeri Sipil (NIP): 17 Februari-17 Maret 2024

2. Jadwal Penerimaan Seleksi PPPK 2023

Untuk jadwal penerimaan seleksi PPPK yaitu sebagai berikut:

  • Pengumuman seleksi: 16-30 September 2023
  • Jadwal Pendaftaran Seleksi PPPK : 17 September-6 Oktober 2023
  • Seleksi administrasi: 17 September-9 Oktober 2023
  • Pengumuman seleksi administrasi 10-13 Oktober 2023
  • Pelaksanaan masa sanggah: 14-16 Oktober 2023
  • Jawab sanggah: 14-18 Oktober 2023
  • Pengumuman pasca sanggah: 17-23 Oktober 2023
  • Penarikan data final: 24-26 Oktober 2023
  • Penjadwalan seleksi kompetensi: 27-30 Oktober 2023
  • Pengumuman waktu, daftar peserta dan tempat seleksi: 31 Oktober-3 November 2023
  • Seleksi kompetensi: 5-29 November 2023
  • Jadwal eleksi kompetensi teknis: 10 November-1 Desember 2023
  • Pengolahan nilai hasil seleksi kompetensi: 25 November-4 Desember 2023
  • Pengumuman kelulusan: 1-10 Desember 2023
  • Pengisian DRH NI: 11 Desember 2023-9 Januari 2024
  • Usulan penetapan NI PPPK: 10 Januari-8 Februari 2024

Link Pendaftaran PPPK dan CPNS Kementerian ESDM 2023

Proses pendaftaran CPNS dan PPPK Kementerian ESDM dilakukan secara online melalui situs SSCASN. Link resmi pendaftaran CPNS dan PPPK bisa diakses melalui https://daftar-sscasn.bkn.go.id/login. Untuk langkah-langkah pendaftarannya yaitu sebagai berikut:

1. Membuat akun SSCASN

  • Memilih opsi daftar
  • Mengisi informasi pribadi yang diminta
  • Klik lanjutkan
  • Klik proses pendaftaran akun
  • Tunggu keterangan berhasil

2. Login ke akun SSCASN

3. Mengisi data diri yang diminta

4. Mengunggah swafoto sesuai arahan

5. Memilih jenis seleksi CPNS atau PPPK

6. Memilih formasi

7. Memilih jenis seleksi CPNS atau PPPK

8. Memilih formasi

9. Mengunggah dokumen yang diminta sesuai ukuran dan format yang telah ditentukan

10. Mencetak kartu

Itulah formasi PPPK ESDM dan CPNS ESDM tahun 2023 berikut jadwal dan link pendaftarannya. Perhatikan jadwal dan persyaratannya agar tidak salah dan terlewat. Sebab keliru mengisi, berkas pendaftaran Anda bisa ditolak.